Peristiwa itulah yang membuat Indonesia secara resmi menjadi negara yang merdeka dan berdaulat.
"Peristiwa perumusan naskah proklamasi dilaksanakan di rumah Laksamana Maeda."
Isi Naskah Proklamasi
Berikut ini adalah isi dari naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia:
Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia. Hal-hal jang mengenai pemindahan kekoeasaan dan lain-lain diselenggarakan dengan cara seksama dan dalam tempo jang sesingkat-singkatnya.
Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 05.
Atas Nama bangsa Indonesia
Soekarno/ Hatta
"Naskah proklamasi dibacakan oleh Soekarno pada 17 Agustus 1945 yang menjadi tanda bahwa Indonesia telah merdeka."
Nah, itu tadi penjelasan mengenai sejarah dan isi naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia.
Coba Jawab! |
Di mana proses perumusan naskah proklamasi? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Sejarah untuk SMA/SMK kelas XI karya Martina Syafitry, dkk, Kemdikbudristek Tahun 2021.
Tonton video ini, yuk!