adjar.id - Bulan Ramadan adalah bulan yang penuh berkah bagi seluruh umat Islam di dunia.
Ketika bulan Ramadan, kita tidak hanya menjalankan ibadah puasa yang memang bersifat wajib, Adjarian.
Umat Islam juga dianjurkan untuk memperbanyak perbuatan baik untuk meningkatkan amal ibadah.
Perbuatan baik yang dilakukan di bulan Ramadan tidak hanya bermanfaat bagi diri sendiri, lo.
Akan tetapi, perbuatan yang dilakukan juga bisa bermanfaat bagi orang lain dan lingkungan sekitar.
Dengan memperbanyak amal kebaikan di bulan Ramadan, kita bisa mengisi bulan suci ini dengan hal-hal yang bermanfaat.
Sehingga bulan Ramadan bisa menjadi kesempatan untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
Selain itu, bulan Ramadan juga bisa membawa berkah bagi diri sendiri dan orang lain.
Nah, berikut beberapa contoh perbuatan baik di bulan Ramadan.
Simak, yuk!
"Melakukan perbuatan baik di bulan Ramadan dapat meningkatkan amal ibadah kepada Allah SWT."
Baca Juga: Hal-Hal yang Merusak Pahala Puasa Ramadan
Perbuatan Baik di Bulan Ramadan
Beberapa contoh perbuatan baik yang bisa dilakukan di bulan Ramadan, yaitu:
1. Memperbanyak Salat
Memperbanyak salat adalah amalan utama yang harus ditingkatkan di bulan Ramadan.
Salah satunya dengan menjalankan salat tarawih secara berjamaah.
Di bulan Ramadan, orang-orang dewasa, anak-anak, laki-laki, dan perempuan pergi ke masjid atau musala untuk melaksanakan salat tarawih dan witir.
2. Menyantuni Fakir Miskin
Bulan Ramadan adalah bulan kepedulian sosial.
Kita bisa berbagi rezeki kepada mereka yang membutuhkan, seperti fakir miskin, anak yatim, dan kaum duafa.
Hal ini bisa dilakukan dengan kegiatan buka puasa bersama juga bisa menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi.
3. Tadarus al-Qur'an
Tadarus al-Qur'an adalah membaca al-Qur'an secara tartil dengan makhraj dan tajwid yang benar atau dengan bacaan yang fasih.
Baca Juga: Apa Hukum Membatalkan Puasa dengan Sengaja?
Selain membaca al-Qur'an, ada juga mempelajari isi kandungan al-Qur'an.
Tadarus bisa dilaksanakan secara sendiri-sendiri atau dengan bergantian.
Ketika bergantian, maka salah seorang membaca al-Qur'an sementara yang lainnya menyimak atau memerhatikan bacaan itu.
Saat dijumpai kesalahan membaca, peserta lainnya bisa membenarkan sesuai bacaan yang benar.
Tidak diperbolehkan jika salah seorang membaca al-Qur'an, tetapi yang lainnya sibuk bermain atau bercerita.
4. Menjaga Lisan dan Perbuatan
Hindari berkata-kata kasar, berbohong, dan gibah atau membicarakan kejelekan orang lain selama bulan Ramadan.
Sebab, hal tersebut sangat tidak dianjurkan dan bisa merusak pahala puasa kita.
Sebaiknya, menJaga lisan dan perbuatan agar ibadah puasa kita menjadi lebih berkualitas.
5.Memperbanyak Sedekah
Bersedekah adalah memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi orang lain dengan niat ikhlas karena Allah SWT.
Baca Juga: Bagaimana Cara Menentukan Awal dan Akhir Ramadan?
Sedekah ini umumnya bisa berupa harta benda, Adjarian.
Akan tetapi sedekah juga bisa berupa senyuman, menolong orang lain, dan menyebarkan kebaikan.
"Perbuatan baik di bulan Ramadan bisa berupa memperbanyak salat, menyantuni fakir miskin, tadarus al-Qur'an, menjaga lisan dan perbuatan, serta memperbanyak sedekah."
Nah, itulah beberapa perbuatan baik di bulan Ramadan yang beberapa dilakukan oleh Rasulullah Saw.
Coba Jawab! |
Mengapa dianjurkan untuk memperbanyak amal kebaikan? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk SD/MI Kelas V Edisi Revisi 2017 karya Faisal Ghozaly dan Achmad Buchori Ismail Tahun 2017.
Tonton juga video ini, yuk!