Jawab Soal Bahasa Indonesia Pertanyaan Teks 'Hati-Hati Tukang Tipu!', Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 4

By Mumtahanah Kurniawati, Rabu, 14 Februari 2024 | 07:00 WIB
Pada buku Bahasa Indonesia Kelas IX Kurikulum Merdeka Bab 4, halaman 111, terdapat soal pertanyaan teks. (Freepik)

adjar.id - Pada buku Bahasa Indonesia Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 4, halaman 111, terdapat soal seputar teks berjudul "Hati-Hati Tukang Tipu!".

Untuk dapat menyelesaikan soal, kita perlu membaca teks tersebut dengan saksama, Adjarian.

Secara garis besar teks "Hati-Hati Tukang Tipu!" berisi informasi tentang modus penipuan hingga cara untuk berjaga-jaga.

Nah, berikut pembahasan soal tersebut!

Yuk, simak!

Pertanyaan Teks "Hati-Hati Tukang Tipu!"

1. Apakah kalian, teman kalian, atau keluarga kalian pernah mendapatkan pesan semacam itu?

Jawaban: Jawaban dari pertanyaan ini bisa disesuaikan dengan pengalaman pribadi masing-masing, berikut contohnya.

Pernah/Tidak pernah.

2. Apa yang sebaiknya kalian lakukan ketika mendapatkan pesan tersebut?

Mengabaikannya atau menghapusnya segera.

Jawaban: Ketika mendapatkan pesan dari nomor yang tidak jelas, saya akan mengabaikannya dan segara menghapusnya.

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Pertanyaan Pendirian Taman Bacaan Masyarakat, Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 2

Karena pesan yang berasal dari nomor tidak jelas merupakan ciri-ciri penipuan.

3. Bagaimana cara kalian menyebarkan informasi agar teman dan keluarga kalian terhindar dari penipuan semacam ini?

Jawaban: Agar teman dan keluarga terhindar dari penipuan semacam ini saya akan menunjukkan contoh pesan penipuan kepada mereka.

Hal ini agar teman dan keluarga menjadi waspada jika sewaktu-waktu mendapatkan pesan yang sama.

4. Ada orang yang sudah mengetahui penipuan ini.

Dia menjawab pesan dari penipu dengan tujuan berbuat iseng untuk membalas perbuatan penipu tersebut.

Orang-orang ini berpura-pura sudah mentransfer uang sesuai permintaan penipu, istilahnya menipu penipu.

Apakah kalian setuju dengan perbuatan tersebut? Sebutkan alasan kalian.

Jawaban: Saya setuju, karena sekali-kali penipu perlu diberikan efek jera.

Namun, sebaiknya diabaikan saja agar tidak membuang waktu dan energi.

Nah, itu dia pembahasan soal seputar teks berjudul "Hati-Hati Tukang Tipu!" untuk referensi.

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Pertanyaan Teks 'Kota Tanpa Buku', Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 2

  

Tonton video ini juga, yuk!