adjar.id - Pada buku Bahasa Indonesia: Anak-Anak yang Mengubah Dunia Kelas VI Kurikulum Merdeka, bab 7, halaman 188, ada soal yang perlu dikerjakan.
Soal tersebut adalah soal seputar artikel berjudul "Menyesap Sepi di Kafe Sunyi" halaman 186.
Kita ditugaskan untuk membaca terlebih dahulu teks tersebut.
Setelah selesai membacanya, ada pertanyaan-pertanyaan yang harus kita jawab, Adjarian.
O iya, soal ini juga bertujuan untuk menguji pemahaman terhadap teks yang telah kita baca.
Yuk, simak bersama pembahasan soalnya di bawah ini untuk referensi!
Pertanyaan Artikel "Menyesap Sepi di Kafe Sunyi"
1. Kata "difabel" beberapa kali digunakan dalam artikel di atas. Tanpa melihat kamus, apakah kalian mengetahui maknanya?
Jika ya, apa yang membantu pemahaman kalian memahami artinya?
Jawaban: Iya, yang membantu saya dalam memahami makna kata "difabel" adalah penjelasan-penjelasan keadaan pegawai dalam artikel.
2. Apa yang membuat Kafe Sunyi berbeda dari kafe lainnya?
Jawaban: Kafe Sunyi berbeda dengan kafe lainnya karena suasananya sangat sunyi, pramusaji dan pembeli menggunakan bahasa isyarat.