10 Jenis Bakteri yang Baik bagi Tubuh

By Mumtahanah Kurniawati, Selasa, 28 November 2023 | 08:00 WIB
Ada sejumlah bakteri baik yang bermanfaat bagi tubuh. (Freepik)

adjar.id - Jika mendengar kata bakteri, biasanya kita langsung terpikir hal yang negatif.

Seperti, kotor, pembawa penyakit, tidak sehat, dan lain sebagainya.

Bakteri sendiri dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) diartikan sebagai makhluk hidup terkecil bersel tunggal, terdapat di mana-mana, dapat berkembang biak dengan kecepatan luar biasa dengan jalan membelah diri, ada yang berbahaya dan ada yang tidak, dapat menyebabkan peragian, pembusukan, dan penyakit.

Dari pengertian tersebut dapat kita tahu bahwa tidak semua bakteri merugikan.

Ada juga bakteri yang baik dan bermanfaat, Adjarian.

Nah, kali ini kita akan mempelajari nama-nama bakteri yang baik bagi tubuh.

Jenis bakteri yang bermanfaat bagi manusia disebut dengan probiotik.

Probiotik adalah bakteri baik yang dapat menghasilkan asam laktat dan dapat ditemukan di dalam saluran pencernaan.

Berikut nama-nama bakteri yang baik bagi tubuh.

Simak, yuk!

Jenis Bakteri yang Baik bagi Tubuh

1. Lactobacillus acidophilus

Baca Juga: Contoh Bakteri yang Bermanfaat bagi Manusia di Bidang Kesehatan

2. Lactobacillus rhamnosus

3. Bacillus coagulans

4. Bifidobacterium animalis

5. Escherichia coli

6. Lactococcus lactis

7. Lactobacillus reuteri

8. Saccharomyces boulardii

9. Streptococcus thermophiles

10. Bifidobacterium longum

Ciri-Ciri Bakteri

Secara umum, ada beberapa ciri bakteri, seperti:

- Tidak mempunyai membran inti sel.

Baca Juga: Contoh Bakteri yang Bermanfaat bagi Manusia di Bidang Pertanian

- Berukuran sangat kecil.

- Merupakan organisme prokariota dan uniseluler.

- Mempunyai kapsul sebagai perisai dari panas dan gangguan alam.

- Bakteri adalah parasit yang membutuhkan inang.

Nah, itulah beberapa jenis bakteri yang baik bagi tubuh dan ciri-ciri bakteri secara umum.

Coba Jawab!
Apa sebutan untuk bakteri yang baik bagi tubuh?
Petunjuk: Cek halaman 1.

  

Tonton video ini juga, yuk!