adjar.id - Bangun datar dalam matematika memiliki jenis yang beragam, salah satunya trapesium.
Trapesium menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah bangun segi empat yang dua buah sisinya sejajar, tetapi tidak sama panjang.
Jika dicermati, bangun datar trapesium ini memiliki bentuk yang hampir mirip dengan persegi panjang, Adjarian.
Akan tetapi, dua buah sisi sejajar trapesium tidak mempunyai panjang yang sama.
Maka dari itu, rumus luas trapesium berbeda dengan rumus luas persegi panjang.
Yuk, kita kenali jenis, rumus, dan contoh soal luas trapesium!
"Trapesium merupakan bangun datar yang dibuat dari gabungan bangun datar persegi atau persegi panjang dengan segitiga."
Jenis-Jenis Trapesium
Bangun datar trapesium dapat dikelompokkan menjadi tiga jenis, yaitu:
1. Trapesium Sama Kaki
Trapesium sama kaki merupakan jenis trapesium yang mempunyai satu simetri lipas dan satu simetri putar.
Selain itu, trapesium sama kaki juga mempunyai dua sisi yang sama panjang.
Baca Juga: Pengertian, Sifat, dan Rumus Bangun Datar Trapesium, Materi TIU SKD CPNS