adjar.id - Tanggal 28 September diperingati sebagai Hari Kereta Api.
Kereta api merupakan salah satu alat transportasi yang banyak digunakan oleh masyarakat di Indonesia.
Alat transportasi ini bisa mendukung aktivitas masyarakat untuk bepergian, baik jarak dekat maupun jarak jauh.
Nah, sebelum menjadi alat transportasi masyarakat, awalnya kereta api dioperasionalkan untuk memudahkan distribusi barang produksi dari perkebunan ke pabrik, lo.
Selain itu, adanya kereta api juga memudah proses distribusi barang produksi dari pabrik untuk menuju ke pelabuhan dan sebaliknya, Adjarian.
Lalu, bagaimana awal sejarah kereta api di Indonesia?
Sejarah Kereta Api di Indonesia
Sejarah kereta api di Indonesia dimulai sejak tanggal 17 Juni 1864.
Pada saat itu dibangun jalur kereta api pertama di Indonesia yang menghubungkan Semarang dengan Vorstenlanden atau Solo-Yogyakarta.
Jalur tersebut dibangun oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda, yaitu Mr. L.A.J Baron Sloet van de Beele di Desa Kemijen.
Proses pembangunan dilakukan oleh perusahaan swasta Naamlooze Venootschap Nederlandsch Indische Spoorweg Maatschappij atau NV. NISM.
Lalu, pada 8 April 1874, pemerintah Hindia Belanda membangun jalur kereta api negara di bawah Staatssporwegen atau SS.
Baca Juga: Kapan Hari Kereta Api Diperingati?