Jawab Soal Bahasa Indonesia Tabel 1.3 Analisis Struktur Teks Laporan Hasil Observasi 'Tonggeret', Kelas X Kurikulum Merdeka, Bab 1

By Mumtahanah Kurniawati, Kamis, 14 September 2023 | 11:00 WIB
Pada buku Bahasa Indonesia Kelas X Kurikulum Merdeka Bab 1, terdapat soal Tabel 1.3. (Freepik)

adjar.id - Pada Bab 1 buku bahasa Indonesia Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia kelas X Kurikulum Merdeka, terdapat soal Tabel 1.3 di halaman 9.

Pada soal tersebut, kita ditugaskan untuk melakukan analisis struktur teks hasil laporan observasi yang berjudul Tonggeret di halaman 7.

Teks laporan hasil observasi adalah teks yang mengungkapkan fakta-fakta yang didapatkan melalui proses pengamatan.

Secara umum struktur teks laporan hasil observasi dibagi menjadi tiga, yaitu pernyataan umum atau klasifikasi, deskripsi bagian, dan deskripsi manfaat atau kesimpulan.

Untuk membantu kita mengerjakan soal ini, kita bisa membaca materi tentang struktur teks laporan hasil observasi pada halaman 6.

Nah, berikut adalah pembahasan soal Tabel 1.3 yang dapat dijadikan sebagai referensi.

Kita simak bersama, yuk!

Analisis Struktur Teks Laporan Hasil Observasi Tonggeret

1. Struktur Teks: Pernyataan umum atau klasifikasi

Nomor Paragraf: 1

Alasan: Paragraf ini menyajikan informasi umum tentang apa itu tonggeret, seperti nama dan ciri khas tonggeret.

Baca Juga: Jawab Soal 3 Penjelasan Pokok Teks 'Belalang Anggrek', Buku Kurikulum Merdeka Bahasa Indonesia Kelas X Bab I