Jawab Soal Kegiatan 2 Mendiskusikan Teks Berita, Materi Bahasa Indonesia Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Kamis, 10 Agustus 2023 | 10:30 WIB
Adanya teks berita bisa memudahkan masyarakat mengetahui topik atau keadaan yang sedang terjadi. (unsplash/Roman Kraft)

adjar.id - Dalam buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia kelas XI Kurikulum Merdeka, terdapat soal Kegiatan 2 di halaman 40.

Pada soal tersebut, terdapat beberapa pertanyaan tentang mendiskusikan teks berita berjudul "Pesawat Terbang Seharga Rp 400 M Buatan RI Makin Laris Manis".

Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut, Adjarian. Pembahasan soal ini dapat dijadikan sebagai referensi.

Teks berita adalah jenis teks yang dirancang untuk menyampaikan informasi tentang peristiwa, fakta, atau isu terkini kepada pembaca.

Teks berita biasanya ditemukan dalam media berita seperti surat kabar, majalah, situs web berita, atau siaran berita di televisi dan radio.

O iya, tujuan teks berita adalah untuk memberikan informasi yang jelas, akurat, dan objektif tentang suatu peristiwa atau topik tertentu kepada pembaca atau pendengar.

Teks berita berperan dalam menyebarkan informasi penting kepada masyarakat.

Sekarang langsung saja kita simak pembahasan soal Kegiatan 2 mendiskusikan teks berita berikut, yuk!

Kegiatan 2 Mendiskusikan Teks Berita

1. Temukan struktur "kepala berita" pada teks berita di atas. Apakah kalimat pertama pada bagian kepala berita? Jelaskan alasanmu.

Jawaban: Kalimat pertama pada bagian kepala berita adalah produk pesawat terbang Indonesia makin diminati oleh banyak negara.

Baca Juga: Unsur-Unsur dan Langkah Meringkas Teks Berita

Hal ini dikarenakan adanya beberapa unsur, berupa:

- Apa (pesawat terbang yang diminati banyak negara).

- Di mana (Indonesia).

- Kapan (kini).

- Siapa (PT. Dirgantara Indonesia).

- Mengapa (sudah diekspor ke berbagai negara).

- Bagaimana (dipesan oleh banyak negara).

2. Bersama kelompokmu, lakukan analisis unsur adiksimba pada “kepala berita” dari teks di atas. Adakah unsur yang tidak terjawab? Jelaskan alasan kalian.

Jawaban:

- Apa: Pesawat terbang yang diminati banyak negara.

- Di mana: Indonesia.

Baca Juga: Teks Berita: Pengertian dan Ciri, Materi Bahasa Indonesia Kelas 11 Kurikulum Merdeka

- Kapan: Kini.

- Siapa: PT. Dirgantara Indonesia.

- Mengapa: Sudah diekspor ke berbagai negara.

- Bagaimana: Dipesan oleh banyak negara.

Semua unsur adiksimba sudah terjawab.

3. Temukan struktur “leher berita” pada teks berita yang telah kalian baca. Apakah gagasan pendukung yang diuraikan pada “leher berita”? Jelaskan alasan kalian.

Jawaban: Gagasan pendukung yang disajikan pada "leher berita" adalah penjelasan tentang jumlah pesawat terbang CN-235 yang dipesan oleh negara lain.

Selain itu juga tentang jumlah pesawat CN-235 yang telah digunakan oleh TNI AL.

4. Teks berita menggunakan ragam bahasa baku.

Pada kutipan: “Hingga kini, pesawat tersebut sudah diekspor ke berbagai negara, diantaranya adalah Thailand untuk Royal Thai Police, Senegal dengan Senegal Air Force, Nepal dengan Nepal Army.”

Apakah kata “diantaranya” merupakan kata baku? Jelaskan alasan kalian.

Baca Juga: Kaidah Kebahasaan Teks Berita, Materi Bahasa Indonesia Kelas 11 Kurikulum Merdeka

Jawaban: Kata "diantaranya" tidak termasuk kata baku, sebab kata yang baku adalah "di antaranya".

5. Pada judul berita: Pesawat Terbang Seharga Rp 400 M Buatan RI Makin Laris Manis. Apakah kata “Rp 400 M” merupakan kata baku? Jelaskan alasan kalian.

Jawaban: Kata "Rp 400 M" tidak termasuk baku, sebab penulisan yang baku adalah "Rp400 M".

6. Bagaimana pendapat kalian mengenai pengembangan pesawat CN-235 untuk angkutan komersial?

Jawaban: Pengembangan pesawat CN-235 menjadi pesawat komersial merupakan diversifikasi usaha yang berpeluang sangat baik.

Nah, itulah pembahasan soal Kegiatan 2 mendiskusikan teks berita berjudul "Pesawat Terbang Seharga Rp 400 M Buatan RI Makin Laris Manis".

---

Sumber: Buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia untuk SMA/SMK Kelas XI karya Heny Marwati dan K. Wakitaningtyas.