10 Contoh Singkatan dalam Iklan Baris dan Artinya

By Mumtahanah Kurniawati, Rabu, 2 Agustus 2023 | 14:30 WIB
Iklan baris dapat ditemukan di koran. (Freepik)

adjar.id - Iklan baris merupakan salah satu jenis iklan media cetak yang biasanya ada di koran.

Dalam iklan baris sebuah iklan dibuat berupa baris-baris teks yang disajikan dengan sangat terbatas dan tidak menggunakan gambar di dalamnya.

Misalnya, iklan rumah dalam iklan baris akan disajikan seperti ini: "JUAL RMH SEMI VILLA LS 174 BT 4 BH KOLAM, CCK UTK KELUARGA HUB. 3287654 (TP)"

Oleh karena sangat terbatas, iklan baris banyak menggunakan singkatan-singkatan agar semua informasi dapat termuat.

Nah, untuk dapat memahami iklan baris kita perlu tahu apa arti dari singkatan-singkatan dalam iklan baris.

Berikut beberapa contoh singkatan yang sering digunakan dalam iklan baris beserta artinya.

Yuk, simak!

"Iklan baris adalah iklan yang ditulis dalam bentuk baris dengan menggunakan singkatan."

Contoh Singkatan dalam Iklan Baris

1. BPK: Bapak

2. CCK: Cocok

3. CCL: Cicil

Baca Juga: Pola Penyajian Iklan Media Cetak dan Iklan Elektronik