Mengidentifikasi Ciri Objek, Tujuan, dan Isi Teks Deskripsi

By Mumtahanah Kurniawati, Jumat, 21 Juli 2023 | 10:30 WIB
Teks deskripsi merupakan teks yang berisi tentang penggambaran suatu hal secara rinci dan jelas. (pxhere)

adjar.id - Teks deskripsi merupakan teks yang digunakan untuk menggambarkan suatu objek, baik makhluk hidup, benda mati, atau peristiwa secara rinci.

O iya, pernahkah Adjarian membaca info perjalanan yang medeskripsikan keindahan wisata Indonesia?

Nah, bacaan tersebut termasuk teks deskripsi.

Dalam teks deskripsi, terdapat ciri khusus yang membedakan jenis teks deskripsi dengan jenis teks lainnya.

Ciri-ciri tersebut dapat diidentifikasikan berdasarkan objek, tujuan, dan isi dari teksnya.

Nah, kali ini kita akan membahas ciri-ciri tersebut agar dapat lebih mudah mengenali teks deskripsi.

Yuk, kita simak bersama!

"Teks deskripsi merupakan teks yang menggambarkan dan menjelaskan tentang suatu hal, dan bisa mudah ditemukan di kehidupan sehari-hari."

Ciri Objek, Tujuan, dan Isi Teks Deskripsi

1. Ciri Objek Teks Deskripsi

Objek dalam teks deskripsi memiliki sifat khusus dan personal, yaitu objek digambarkan sesuai dengan hasil pengamatan atau pengalaman penulis.

Sehingga, suatu objek bisa dideskripsikan secara berbeda meskipun merupakan jenis yang sama.

Baca Juga: Ciri Kebahasaan Teks Deskripsi, Materi Bahasa Indonesia Kelas 11 Kurikulum Merdeka