adjar.id - Dalam buku Geografi kelas 10 karya Eni Anjayani dan Tri Haryanto terdapat soal Latih Ulangan Kenaikan Kelas bagian esai di halaman 227.
Pada salah satu soal, kita diminta untuk menjelaskan faktor-faktor yang menyebabkan erosi.
Secara ilmiah, erosi adalah proses pengikisan material yang berada di permukaan tanah secara bertahap.
Material ini bisa berupa batuan, tanah, dan endapan akibat dari angin dan es.
Erosi bisa juga diartikan sebagai pengangkutan material yang terkikis dari tempat satu ke tempat lainnya.
Misalnya pengikisan di puncak gunung yang pindah ke daerah lembah di dekatnya.
Nah, berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), erosi adalah pengikisan permukaan bumi oleh tenaga yang melibatkan pengangkatan benda-benda, seperti air mengalir, es, angin, dan gelombang atau arus.
Erosi bisa disebabkan oleh berbagai faktor.
Berikut macam-macam faktor penyebab terjadinya erosi.
Faktor yang Menyebabkan Erosi
1. Topografi
Topografi yang dapat memengaruhi terjadinya erosi, yaitu kemiringan lereng dan panjang lereng.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Abrasi Pantai?