Jenis Data Berdasarkan Segi Interpretasinya
Berdasarkan segi interpretasinya, jenis data terbagi menjadi dua, yaitu:
1. Data Faktual
Data faktual adalah data yang didaparkan dari subjek berdasarkan anggapan bahwa memang subjeknya yang lebih mengetahui keadaan sebenarnya,
Peneliti berasumsi bahwa informasi yang diberikan oleh subjek adalah sebuah kebenaran.
Data faktual ini bisa berupa ujaran lisan, kutipan, hasil observasi, dan lain sebagainya.
2. Data Nonfaktual
Data nonfaktual adalah data tentang subjek penelitian yang masih perlu digali secara tidak langsung.
Hal ini dilakukan dengan berbagai cara pengukuran, karena subjek biasanya tidak mengetahui faktanya.
Data nonfaktual ini bisa berupa artikel, wawancara, dan lain sebagainya.
Untuk mengungkapkan data nonfaktual maka diperlukan beberapa indikator perilaku yang didapatkan dalam bentuk tes atau skala psikologi.
Baca Juga: 8 Cara Pengumpulan Data dalam Penelitian Sosial
Contoh data nonfaktual bisa berupa pola asuh, kestabilan emosisi, sikap, dan lain sebagainya.
Nah, itu tadi pembahasan soal jenis data berdasarkan segi interpretasinya yang bisa menjadi referensi, Adjarian.
---
Sumber: Buku Sosiologi untuk SMA dan MA Kelas XII Karya Bondet Wrahatnala.