adjar.id - Penulisan laporan penelitian merupakan tahap akhir dari kegiatan penelitian.
Peneliti dituntut untuk bisa menguasai kemampuan dalam menyusun laporan penelitian yang ditelitinya.
Penulisan laporan penelitian merupakan bagian yang sangat penting dalam penelitian sosial.
Sebab adanya penulisan laporan penelitian, maka hasil penelitian dapat dibaca oleh orang lain, mudah dipahami, dan bisa menjadi alat dokumentasi.
O iya, menurut Soerdjono Soekanto, penelitian adalah suatu kegiatan ilmiah yang bertujuan untuk mengungkapkan kebenaran.
Jika kita ingin melakukan penelitian sosial, hal pertama yang harus dilakukan adalah menyusun atau merumuskan lebih dahulu rancangan penelitiannya.
Peneliti yang akan melakukan penelitian harus memiliki persiapan, administrasi, persiapan fisik, persiapan mental, dan dilakukan secara profesional.
Jadi, sebelum melakukan penelitian, peneliti sudah membuat rancangan penelitian lebih dahulu, Adjarian.
Jika penelitian sudah selesai, maka hasilnya akan dibuat dalam penulisan laporan penelitian.
Nah, berikut langkah, teknik, dan petunjuk penulisan laporan penelitian.
"Penulisan laporan penelitian sosial bertujuan agar hasil penelitian bisa dibaca oleh banyak orang."
Baca Juga: Format Penulisan Laporan Penelitian Sosial
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR