5 Nilai dalam Sila Pertama Pancasila

By Nabil Adlani, Jumat, 31 Maret 2023 | 08:30 WIB
Percaya terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah salah satu nilai dalam sila pertama Pancasila. (Adjar.id/NA)

adjar.id - Setiap sila Pancasila pada prinsipnya memiliki nilai-nilai tersendiri yang bersifat positif.

Nilai-nilai itulah yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari bagi masyarakat Indonesia, termasuk nilai religius dalam sila pertama Pancasila.

Nilai religius adalah nilai yang penting bagi kehidupan manusia.

Dalam sila pertama Pancasila juga mempunyai makna yang berhubungan dengan nilai-nilai religius, Adjarian.

Pada dasarnya, nilai tidak menghakimi tentang perilaku yang dianggap baik atau buruk

Nilai lebih mengarahkan perilaku yang nantinya akan dilakukan individu.

Lalu, apa saja nilai-nilai dalam sila pertama Pancasila?

"Nilai-nilai yang terdapat dalam sila pertama termasuk nilai religius atau kerohanian yang penting bagi kehidupan masyarakat."

Nilai-Nilai dalam Sila Pertama Pancasila

Nilai-nilai yang terdapat dalam sila pertama Pancasila, di antaranya:

1. Percaya Terhadap Tuhan Yang Maha Esa

Nilai yang terkandung dalam sila pertama adalah percaya terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

Baca Juga: Wujud Nilai Instrumental dan Nilai Praksis dalam Sila Pertama Pancasila, Materi PPKn Kelas 11 Kurikulum Merdeka

  

Hal ini sesuai dengan agama yang dianut dan dipercayai oleh masing-masing individu sebagai warga negara Indonesia.

Adanya nilai percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa akan membuat manusia sadar bahwa kehidupan yang dijalankan merupakan kehendak dari Tuhan.

Selain itu, nilai ini juga mengajarkan kepada seluruh umat beragama untuk terus beribadah sesuai kepercayaannya masing-masing.

Saat melakukan kegiatan ibadah, kita akan lebih dekat dengan Sang Pencipta.

Maka dari itu, semakin sering beribah, maka semakin dekat dengan Tuhan Yang Maha Esa.

2. Saling Menghargai

Nilai yang juga terdapat dalam sila pertama Pancasila adalah nilai saling menghargai antarumat beragama.

Indonesia merupakan negara yang memiliki keberagaman, termasuk keberagaman agama.

Adanya keberagaman agaman yang dimiliki oleh setiap warga negara menjadikan sila pertama memberikan nilai untuk saling menghargai.

Sikap saling menghargai membuat setiap individu tidak akan saling mengejek atau merendahkan antaragama.

Hal ini penting untuk dilakukan agar bangsa Indonesia bisa hidup dengan rukun dan selalu bersama-sama walaupun memiliki perbedaan di dalamnya.

Baca Juga: Jenis Hak dan Kewajiban Asasi Manusia dalam Sila Pertama Pancasila

3. Saling Menghormati

Saling menghormati terhadap agama yang sudah dipilih oleh setiap individu merupakan nilai dalam sila pertama Pancasila.

Nilai saling menghormati adalah perilaku atau sikap yang perlu dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.

Setiap individu secara sederhana akan saling mendukung terhadap agama atau kepercayaan yang sudah dipilih dan dianut.

Adanya sikap saling menghormati terhadap pilihan agama seseorang tersebut membuat bangsa Indonesia akan saling menjunjung tinggi setiap ajaran agama.

Sehingga menciptakan kehidupan yang tentram dalam interaksi di masyarakat.

4. Toleransi

Nilai toleransi juga terdapat dalam sila pertama Pancasila.

Sikap toleransi ini merupakan sikap untuk saling menerima perbedaan terhadap kepercayaan yang dianut oleh setiap individu.

Sikap toleransi dapat dilakukan dengan tidak melarang umat agama lain saat akan beribadah.

Jika melarang umat agama lain untuk beribadah, maka kita sama saja telah melanggar sila pertama Pancasila dan bisa menyebabkan perpecahan antarumat beragama.

Baca Juga: Mengenal Makna, Perilaku Sesuai, dan Tidak Sesuai pada Sila Pertama

Apabila setiap orang memiliki sikap toleransi, masa setiap umat beragama dapat tenang melakukan ibadahnya.

Beribadah dengan tenang akan memudahkan individu agar lebih dekat dengan Tuhan Yang Maha Esa.

Maka dari itu, toleransi yang terdapat dalam nilai sila pertama ini tidak boleh dihilangkan, Adjarian.

5. Mencintai Lingkungan dan Makhluk Hidup Lainnya

Nilai dalam sila pertama Pancasila yang terakhir adalah nilai untuk mencintai lingkungan dan makhluk hidup lainnya.

Semua yang ada di dunia ini, baik lingkungan hidup maupun makhluk hidup merupakan ciptaan Tuhan.

Saat kita lebih cinta terhadap lingkungan dan makhluk hidup lainnya, maka kita juga mencintai Tuhan Yang Maha Esa.

Mencintai lingkungan dan makhluk hidup lainnya dapat dilakukan dengan tidak mencelakakan hewan hanya untuk kesenangan kita saja.

Sementara mencintai lingkungan hidup bisa dilakukan dengan tidak menebang pohon secara liar dan ikut serta dalam kegiatan reboisasi.

"Nilai-nilai dalam sila pertama Pancasila, yaitu percaya terhadap Tuhan Yang Maha Esa, saling menghargai, saling menghormati, toleransi, serta mencintai lingkungan dan makhluk hidup lainnya."

Nah, itulah lima nilai dalam sila pertama Pancasila yang harus terus kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari, Adjarian.

Baca Juga: Makna Sila Pertama Pancasila dan Contoh Penerapannya

Coba Jawab!
Apa pentingnya nilai saling menghargai menurut sila pertama Pancasila?
Petunjuk: Cek halaman 2.

---

Sumber: Buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMA/MA/SMK/MAK Kelas X Edisi Revisi 2015.

Tonton juga video ini, yuk!