5 Nilai dalam Sila Pertama Pancasila

By Nabil Adlani, Jumat, 31 Maret 2023 | 08:30 WIB
Percaya terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah salah satu nilai dalam sila pertama Pancasila. (Adjar.id/NA)

Baca Juga: Jenis Hak dan Kewajiban Asasi Manusia dalam Sila Pertama Pancasila

3. Saling Menghormati

Saling menghormati terhadap agama yang sudah dipilih oleh setiap individu merupakan nilai dalam sila pertama Pancasila.

Nilai saling menghormati adalah perilaku atau sikap yang perlu dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.

Setiap individu secara sederhana akan saling mendukung terhadap agama atau kepercayaan yang sudah dipilih dan dianut.

Adanya sikap saling menghormati terhadap pilihan agama seseorang tersebut membuat bangsa Indonesia akan saling menjunjung tinggi setiap ajaran agama.

Sehingga menciptakan kehidupan yang tentram dalam interaksi di masyarakat.

4. Toleransi

Nilai toleransi juga terdapat dalam sila pertama Pancasila.

Sikap toleransi ini merupakan sikap untuk saling menerima perbedaan terhadap kepercayaan yang dianut oleh setiap individu.

Sikap toleransi dapat dilakukan dengan tidak melarang umat agama lain saat akan beribadah.

Jika melarang umat agama lain untuk beribadah, maka kita sama saja telah melanggar sila pertama Pancasila dan bisa menyebabkan perpecahan antarumat beragama.