Jawab Soal Uji Pengetahuan Akhir tentang Harmoni Sosial No 1-5, Materi Sosiologi Kelas 11 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Selasa, 21 Februari 2023 | 11:00 WIB
Adanya harmoni sosial membuat kebutuhan masyarakat bisa terpenuhi dengan baik. (pexels/Kelly)

adjar.id - Dalam buku Sosiologi kelas 11 Kurikulum Merdeka terdapat soal Uji Pengetahuan Akhir di halaman 198.

Kita diminta menjawab beberapa soal tentang harmoni sosial.

Apa yang dimaksud dengan harmoni sosial?

Harmoni sosial merupakan harapan yang disadari bersama dalam tatanan kehidupan masyarakat, sehingga kebutuhan masing-masing pihak bisa terpenuhi dengan baik.

Harmoni sosial bisa diartikan sebagai kondisi masyarakat saat berbagai bagian atau komponennya bekerja sama dan bersatu.

Bahkan, jika terjadi suatu konflik dalam kehidupan mereka bisa menyelesaikannya dengan mekanisme yang ditetapkan.

Penyelesaian ini dilakukan tanpa mengganggu fungsi dan ketertiban sosial dalam masyarakat.

O iya, harmoni sosial bisa dibangun saat berbagai aspek kehidupan dapat terjalin dengan beriringan, seimbang, dan berkelanjutan.

Prinsip yang harus dikembangkan agar dapat membangun harmoni sosial dalam masyarakat, yaitu integrasi, kohesi, dan inklusi sosial.

Nah, sekarang mari kita simak pembahasan soal Uji Pengetahuan Akhir tentang Harmoni Sosial No.1-5 untuk referensi!

Uji Pengetahuan Akhir tentang Harmoni Sosial

Baca Juga: 4 Bentuk Aksi Membangun Harmoni Sosial, Materi Sosiologi Kelas 11 Kurikulum Merdeka