Penyebab Terjadinya Perilaku Menyimpang dari Sudut Pandang Sosiologi

By Nabil Adlani, Sabtu, 24 Desember 2022 | 10:00 WIB
Penyebab perilaku menyimpang dari sudut pandang sosiologi terbagi dua, salah satunya karena sosialisasi. (freepik)

Penyebab Terjadinya Perilaku Menyimpang dari Sudut Pandang Sosiologi

Dari sudut pandang sosiologi, terjadinya perilaku menyimpang disebabkan oleh hal-hal berikut:

1. Perilaku Menyimpang Karena Sosiolisasi

Teori ini menekankan bahwa perilaku sosial, baik yang bersifat menyimpang maupun yang tidak menyimpang memiliki keterkaitan dengan nilai dan norma yang diserapnya.

Perilaku menyimpang disebabkan oleh adanya gangguan pada proses penyerapan dan pengalaman nilai-nilai tersebut dalam perilaku seseorang, Adjarian.

Teori sosialisasi didasarkan pada pandangan dalam sebuah masyarakat yang terdapat norma inti dan nilai tertentu yang disepakati oleh seluruh anggota masyarakat.

Seseorang biasanya menyerap nilai-nilai dan norma dari beberapa orang yang cocok dengan dirinya saja.

Akibatnya, jika orang tersebut banyak menyerap nilai-nilai atau norma yang tidak berlaku secara umum, maka perilakunya cenderung dianggap menyimpang.

Lebih lagi kalau sebagian besar teman-teman di sekelilingnya adalah orang yang mempunyai perilaku menyimpang.

Maka kemungkinan besar orang itu juga akan cenderung ikut menyimpang juga.

"Perilaku menyimpang bisa timbul karena adanya sosialisasi yang dilakukan seseorang dengan orang lain."

2. Perilaku Menyimpang Karena Anomie