Jawab Soal Mengubah Kalimat Tidak Baku Menjadi Baku, Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas VII

By Jestica Anna, Sabtu, 17 Desember 2022 | 11:00 WIB
Di dalam buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas VII, terdapat soal-soal seputar mengubah kalimat tidak baku menjadi baku. (Unsplash)

adjar.id - Kali ini kita akan membahas soal-soal seputar cara santun untuk berkomunikasi dengan bapak dan ibu guru.

Soal-soal tersebut dapat ditemukan di buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas VII, halaman 192.

Bahasa Indonesia adalah bahasa yang kita gunakan untuk berkomunikasi dan memiliki beragam fungsi dan penggunaan.

Untuk berbicara kepada bapak atau ibu guru, hendaknya kita menggunakan bahasa yang formal.

Bahasa Indonesia formal menunjukkan kesponan, kesantunan, dan penghormatan.

Nah, kali ini, kita ditugaskan untuk mengubah kalimat tidak baku dan tidak formal menjadi kalimat yang baku dan formal.

Kalimat tersebut berisi pertanyaan-pertanyaan yang diajukan kepada bapak dan ibu guru.

Langsung saja kita bahas bersama, yuk!

Sekarang gantilah kalimat-kalimat berikut denga ungkapan yang lebih santun dan baku.

1. Bu, minggu ini ada ulangan, ga?

Jawaban: - Apakah pekan ini ada ulangan, Bu?

Baca Juga: Jawab Soal Analisis Isi Surat, Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas VII

- Mohon maaf izin bertanya terkait ulangan, Bu. Apakah pekan ini ada ulangan atau tidak?

2. Pak guru, tugasnya udah dinilai belom?

Jawaban: - Apakah tugasnya sudah dinilai, Bapak?

- Izin bertanya terkait tugas, Pak. Apakah sudah dinilai?

3. Bu, ini beneran kalo tugasnya telat nilainya dikurangin?

Jawaban: - Izin bertanya terkait penilaian tugas. Apakah ada pengurangan nilai jika terlambat mengumpulkan tugas?

- Apakah nilai tugas akan dikurangi jika terlambat mengumpulkan, Bu?

4. Pak Agus sorry, ini PR-nya dikerjain semuanyah?

Jawaban: - Maaf izin tanya, Pak Agus. Apakah semua PR dikerjakan?

- PR ini apakah dikerjakan semuanya, ya, Pak Agus?

5. Bu, yg no 1 dikerjain d buku?

Baca Juga: Jawab Soal Kata Sapaan Hani dan Doni, Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas VII

Jawaban: - Bu, apakah soal nomor satu dikerjakan di buku?

- Mohon maaf izin bertanya, apakah soal nomor satu dikerjakan di buku?

Itulah pembahasan soal mengubah kalimat tidak baku menjadi baku, Adjarian.