Jawab Soal Uji Kompetensi Literasi Digital, Buku PPKn Kelas VIII

By Jestica Anna, Kamis, 15 Desember 2022 | 15:40 WIB
Di dalam buku PPKn Kurikulum Merdeka kelas VIII halaman 135-136, terdapat soal uji kompetensi literasi digital. (Unsplash)

adjar.id – Adjarian, kali ini kita akan mencoba membahas soal-soal seputar literasi digital.

Soal-soal literasi digital tersebut ada di dalam buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Kurikulum Merdeka kelas VIII, halaman 135-136.

Literasi digital adalah kemampuan memahami informasi digital atau dapat disebut dengan melek digital.

Literasi digital menjadi satu kemampuan yang harus dimiliki oleh masyarakat yang hidup di era teknologi digital seperti saat ini.

Tanpa adanya kemampuan ini, kita akan semakin tertinggal mengingat perkembangan teknologi berjalan sangat pesat.

Dengan literasi digital, kita bisa memahami mana informasi yang valid dan tidak valid.

Selain itu, kita juga bisa lebih memanfaatkan teknologi untuk hal-hal yang produktif.

Nah, pada soal-soal kali ini sudah disediakan permasalahan seputar literasi digital yang masih berhubungan dengan kehidupan sehari-hari.

Tugas kita adalah memberikan pandangan dan solusi terhadap permasalahan tersebut.

Uji Kompetensi

Cermatilah Peristiwa-Peristiwa di bawah ini. Lalu, tuliskan pendapatmu untuk menjawab persoalan yang diajukan.

Baca Juga: Merawat Kebinekaan melalui Literasi Digital, Materi PPKn Kelas VIII