Jawab Soal Dampak Positif dan Negatif Kemajuan Teknologi dalam Kehidupan Berbangsa, Materi PPKn Kelas 11 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Kamis, 1 Desember 2022 | 15:40 WIB
Kemajuan teknologi memberikan dampak positif dan negatif dalam kehidupan berbangsa. (pexels/fauxels)

Dampak Positif dan Negatif Kemajuan Teknologi dalam Kehidupan Berbangsa

Berikut beberapa dampak dari adanya kemajuan teknologi dalam kehidupan berbangsa terutama dalam penerapan Pancasila.

1. Dampak Positif

Adanya kemajuan teknologi bisa membuat masyarakat akan mendapatkan banyak informasi dari berbagai balahan dunia.

Teknologi memunculkan adanya berbagai media dalam bentuk digital, seperti media online dan media sosial.

Melalui media sosial, seseorang dapat mengirimkan atau menerima berbagai macam informasi baru yang menambah pengetahuan.

Kemajuan teknologi akan membuat produktivitas industri akan meningkat, sehingga kebutuhan masyarakat akan bisa lebih mudah terpenuhi.

Investasi dan reinvestasi akan terjadi secara besar-besaran yang berguna untuk kemajuan dunia perekonomian, salah satunya banyaknya bisnis online.

Sehingga, setiap orang bisa mudah menjual ataupun membeli barang yang dibutuhkan.

Baca Juga: Jawab Soal Uji Pemahaman tentang Globalisasi, Materi PPKn Kelas 11 Kurikulum Merdeka

Teknologi dapat memudahkan terjadinya hubungan antarbangsa di dunia.

Hubungan yang terjalin ini akan menyebabkan adanya komunikasi antarbangsa sehingga bisa memberikan berbagai dampak positif.