Sejarah Seni Rupa Modern Indonesia, Materi Seni Rupa Kelas 11 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Kamis, 1 Desember 2022 | 11:00 WIB
Datangnya Belanda ke Indonesia menjadi awal mula sejarah seni rupa modern Indonesia. (unsplash/Mayur Deshpande)

adjar.id – Seni rupa modern merupakan salah satu bentuk aliran dalam seni rupa.

Seni rupa modern ini mulai berkembang pada kurun waktu 1860 sampai 1970, yang dimulai dari kawasan Eropa kemudian berkembang ke seluruh dunia, khususnya di Asia dan Afrika.

Kali ini kita akan mempelajari sejarah seni rupa modern Indonesia yang menjadi materi Seni Rupa kelas 11 SMA Kurikulum Merdeka.

O iya, apa itu seni rupa modern?

Seni rupa modern adalah seni rupa yang tidak dibatasi oleh aturan, kebudayaan, atau tradisi dari suatu daerah, akan tetapi tetap berdasarkan pada prinsip dan filosofi seni rupa yang ada.

Perkembangan seni rupa modern mempunyai latar belakang sejarah yang panjang dalam perkembangan kebudayaan Eropa.

Pada abad ke-17 sampai abad ke-18, tumbuh semangat untuk melakukan pembaruan dalam berbagai bidang kebudayaan yan dinamakan sebagai abad pencerahan.

Abad pencerahan adalah suatu era tumbuhnya kesadaran akan kemampuan manusia untuk menciptakan kemajuan dalam berbagai bidang kehidupan.

Pada era ini, para seniman di bidang seni rupa melakukan berbagai eksperimen dalam konsep seni, teknik, dan gaya berungkap.

Hal inilah yang kemudian melahirkan berbagai gaya dan aliran-aliran seni pada masa tersebut, Adjarian.

“Seni rupa modern memiliki beberapa aliran, yaitu ekspresionisme, impresionisme, kubisme, abstrakisme, dan lain sebagainya.”

Baca Juga: Jenis-Jenis Seni Rupa Modern, Salah Satunya Seni Pop