Jawab Soal Jenis Paragraf Teks 'Pentingnya Air bagi Tubuh Kita', Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas IV

By Jestica Anna, Selasa, 29 November 2022 | 07:00 WIB
Terdapat soal seputar jenis paragraf di dalam buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas IV. (Pixabay)

Garis bawahi kalimat yang berisi ide pokok di setiap paragraf dan tuliskan jenis paragraf tersebut.

Paragraf 1

Tubuh manusia sangat membutuhkan asupan air putih. Selain karena sebagian besar tubuh manusia terdiri atas air, konsumsi air putih dibutuhkan agar organ tubuh bisa bekerja maksimal.

Kebutuhan cairan seseorang mungkin akan berbeda dengan orang lain, tergantung pada kondisi tubuh, aktivitas yang dilakukan, hingga kondisi cuaca.

Jenis paragraf: Deduktif.

Paragraf 2

Orang dewasa umumnya membutuhkan 2 liter atau sekitar 8 gelas air putih setiap hari. Tentu saja kita tidak harus meminum 2 liter air sekaligus.

Kita bisa membagi waktu mengonsumsi air putih, sehingga jumlah yang dibutuhkan tubuh bisa terpenuhi.

Salah satu waktu terbaik untuk mengonsumsi segelas air putih adalah pada pagi hari atau saat bangun tidur.

Selebihnya, bisa dibagi setelah sarapan, makan siang, saat belajar, berolahraga, atau ketika rasa haus datang

Jenis paragraf: Dedukif

Baca Juga: Jawab Soal Membandingkan Informasi pada Teks 'Pentingnya Air bagi Tubuh Kita', Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas IV