Jawab Soal Menjelaskan Siasat Hadiah Sultan

By Nabil Adlani, Senin, 10 Oktober 2022 | 12:00 WIB
Siasat hadiah sultan merupakan teaktik perang yang digunakan oelh Keraan Siak. (unsplash/Syd Wachs)

adjar.id - Siasat hadiah sultan merupakan salah satu siasat perang yang dilakukan Kerajaan Siak Sri Indrapura.

Sulitnya menembus pertahanan VOC, membuat Raja Indra Pahlawan dan Panglima Tengku Muhammad Ali memerintahkan pasukannya untuk mundur.

Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk mengatur siasat baru melawan VOC.

Dalam buku Sejarah Indonesia kelas 11 edisi revisi 2017 terdapat satu soal pada Latih Uji Kompetensi di halaman 101.

Pada soal tersebut, kita diminta untuk menjelaskan tentang siasat hadiah sultan.

Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut. Pembahasan soal ini nantinya dapat Adjarian jadikan sebagai referensi.

VOC terus berambisi untuk melakukan monopoli perdagangan dan menguasai berbagai wilayah di Nusantara, salah satunya Kepulauan Riau.

Taktik politik memecah belah membuat VOC berhasil menanamkan pengaruhnya di Kepulauan Riau.

Kerajaan-kerajaan kecil seperti Siak, Kampar, dan Indragiri semakin terdesak oleh berbagai ambisi monopoli dan tindakan sewenang-wenang VOC.

Hal ini membuat beberapa kerjaan melakukan perlawanan terhadap VOC, salah satnya Kerajaan Siak Sri Indrapura.

Lalu, apa itu siasat hadiah sultan?

Baca Juga: Jawab Soal Kaitan Korupsi dan Bubarnya VOC