1. Perbedaan Pemimpin
Kelurahan dipimpin oleh seorang lurah, sementara desa dipimpin oleh kepala desa.
Selain pemimpin, jabatan kepemimpinan lurah dan kepala desa juga berbeda, Adjarian.
Seorang lurah merupakan perangkat dari pemerintahan kabupaten/kota yang hanya bertugas di wilayah kelurahan itu saja.
Sedangkan kepala desa memiliki jabatan sebagai pemimpin desa atau daerah tersebut.
2. Perbedaan Proses Pengangkatan
Perbedaan antara kelurahan dan desa juga terlihat dari perbedaan proses pengangkatan pemimpinnya.
Pimpinan kelurahan atau seorang lurah dipilih dengan cara penunjukan langsung yang dilakukan oleh bupati atau walikota.
Sementara pimpinan desa atau kepala desa ditunjuk berdasarkan proses pemilihan yang dilakukan oleh warga desa setempat secara demokratis.
3. Perbedaan Status Kepegawaian
Perbedaan kelurahan dan desa juga terjadi pada status kepegawaian dari perangkat-perangkat administratif yang bertugas mengatur pemerintahan.