Alat Dasar Interpretasi Citra Udara dalam Penginderaan Jauh

By Nabil Adlani, Jumat, 23 September 2022 | 09:30 WIB
Interpretasi citra udara bisa dilakukan dengan berbagai alat, salah satunya stereoskop. (unsplash/ImaginEarth La Terre En Images)

Alat Dasar Interpretasi Citra Udara

Interpretasi citra udara adalah kegiatan mengkaji citra udara atau citra dengan maksud mengidentifikasi dan memaknai objek.

Secara sederhana, interpretasi sering juga diartikan penafsiran dan orang yang melakukan interpretasi disebut dengan interpreter.

Secara khusus, proses interpretasi foto udara meliputi pengamatan stereoskopik untuk menampilkan pandangan tiga dimensi dari suatu medan.

“Proses interpretasi foto udara secara khusus meliputi pengamatan stereoskopik untuk menampilkan pandangan tiga dimensi dari suatu medan.”

Berikut beberapa alat dasar untuk melakukan interpretasi citra udara, di antaranya:

1. Stereoskop

Stereoskop yang ada dan sering dipergunakan untuk interpretasi foto udara terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu:

Stereoskop lensa relatif lebih mudah dibawa dan harganya tidak terlalu mahal.

Sebagian besar instrumen dalam stereoskop cermen bentiknya kecil dan kaki-kaki penyangganya juga bisa dilipat.

Baca Juga: Jawab Soal Keunggulan Citra Penginderaan Jauh

Jarak lensa biasanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan interpreter, yaitu antara 45 sampai 75 mm.