7 Fakta Menarik Kereta Api di Indonesia

By Nabil Adlani, Kamis, 22 September 2022 | 17:20 WIB
Fakta menarik kereta api di Indonesia sangatlah beragam, salah satunya memiliki rute perjalanan terjauh. (unsplash/Haidan)

Fakta Menarik Kereta Api di Indonesia

Berikut beberapa fakta menarik tentang kereta api yang ada di Indonesia, di antaranya:

1. Pembuatan Jalur Kereta Api

Tahu tidak, ternyata jalur kereta api di Indonesia pertama kali dibuat tahun 1864 oleh Ir. J.P de Bordes dari perusahaan kereta api Belanda.

Jalur kereta api pertama dibuat di Desa Kemijen, Semarang sampai ke Desa Tengalharjo yang dibuka untuk umum pada 10 Agustus 1867.

Jalur kereta api pertama ini pada perkembangannya menghubungkan Kota Semarang dengan Kota Surakarta di Jawa Tengah.

2. Terowongan Kereta Api Terpanjang

Indonesia memiliki terowongan kereta api terpanjang di Indonesia yang terletak di Desa Sumurbandung, Cipatat, Bandung Barat, Jawa Barat.

Panjang terowongan ini mencapai 949 meter yang dikenal dengan nama terowongan Sasaksaat.

Hingga saat ini, terowongan Sasaksaat ini masih digunakan sebagai jalur kereta api untuk perjalanan Jakarta-bandung melalui Purwakarta, Cikampek, dan Karawang.

3. Jembatan Kereta Api terpanjang

Baca Juga: Sejarah Kereta Api di Indonesia