Sejarah Penggunaan Kartu Merah dan Kartu Kuning di Dunia Sepak Bola

By Rahwiku Mahanani, Kamis, 22 September 2022 | 09:00 WIB
Ada sejarah panjang di balik penggunaan kartu merah dan kartu kuning oleh wasit di dalam dunia sepak bola. (Unsplash/Omar Ram)

Kartu merah dan kartu kuning kemudian digunakan untuk kali pertama pada gelaran Piala Dunia 1970.

Namun, saat itu, kartu yang sempat dikeluarkan wasit hanya kartu kuning saja, Adjarian.

O iya, meski sudah mulai digunakan di Piala Dunia, di Inggris sendiri, yakni negara wasit Ken Aston berasal, "kartu sakti" tersebut belum diterapkan dalam kompetisi.

Kartu merah dan kartu kuning baru digunakan dalam kompetisi sepak bola Inggris pada tahun 1976.

Penggunaan Kartu Merah dan Kartu Kuning Dihentikan

Pada perjalanannya, penggunaan kartu merah dan kartu kuning sempat dihentikan, yakni pada tahun 1981 dan 1987.

Sebab, pada masa itu wasit cenderung terlalu mudah mengeluarkan kartu ketika memimpin pertandingan.

Akibatnya, banyak pemain sepak bola yang melakukan protes.

Namun begitu, akhirnya kartu merah dan kartu kuning kembali digunakan dalam sepak bola, bahkan sampai sekarang.

Itulah gambaran mengenai sejarah kartu merah dan kartu kuning dalam dunia sepak bola, Adjarian. Menarik, bukan?

Coba Jawab!
Piala Dunia tahun berapa yang membuat wasit Ken Aston memiliki ide membuat kartu merah dan kartu kuning?
Petunjuk: Cek halaman 1.

Tonton video ini, yuk!