Budaya luhur bangsa Indonesia yaitu kekeluargaan, tenggang rasa, gotong royong, dan lain sebagainya.
O iya, ada juga konsumerisme, ialah paham terhadap gaya hidup yang menganggap barang sebagai ukuran kebahagiaan, kesenangan, dan sebagainya.
Orang yang terkena ideologi ini akan senang dan bahagia jika membeli sesuatu, sekalipun barang tersebut tidak dibutuhkan.
“Ekstremisme, radikalisme, terorisme, dan konsumerisme merupakan bentuk ideologi yang bertentangan dengan Pancasila.”
2. Munculnya Hoaks
Banjirnya berbagai informasi merupakan dampak lain dari meningkatkan teknologi informasi pada kehidupan global.
Pada era sekarang, setiap masyarakat bisa menjadi konsumen dan produsen informasi, karena bisa menerima dan memberikan informasi.
Hal ini didukung dengan banyaknya media penyampai informasi melalui media sosial yang bebas diakses siapapun.
Berbagai dampak bisa terjadi, di antaranya bisa memunculkan hal-hal negatif yang bisa menggangu kehidupan.
Terlebih saat ini banyak sekali informasi palsu atau hoaks di media sosial yang bisa memecah belah bangsa.
Informasi palsu ini jika diterima mentah-mentah maka bisa menimbilkan provokasi bagi masyarakat.
Baca Juga: Peluang dan Tantangan Penerapan Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari