Jawab Soal Membandingkan Penokohan 'Kue-Kue Mao' dan 'Keberanian Emas', Buku Kurikulum Merdeka Bahasa Indonesia Kelas VII

By Jestica Anna, Selasa, 23 Agustus 2022 | 09:20 WIB
Pada buku Kurikulum Merdeka Bahasa Indonesia kelas VII halaman 62, terdapat soal-soal yang membahas tentang perbandingan penokohan dalam cerita. (Unsplash/CedericVandenberghe)

b. Bagaimana perbandingan sifat dan perilaku setiap protagonis?

Jawaban: Mao, protagonis dalam cerita "Kue-Kue Mao", bersifat pantang menyerah, bekerja keras, dan baik hati.

Emas, protagonis dalam cerita "Keberanian Emas", bersifat pemberani, pantang menyerah, dan berpegang teguh pada keyakinannya.

c. Bagaimana setiap protagonis menyelesaikan masalahnya?

Jawaban: Mao menyelesaikan masalahnya dengan giat belajar dan berlatih, sehingga bisa membuktikan kepada teman-temannya bahwa ia mampu.

Emas menyelesaikan masalahnya dengan memberanikan diri melawan Raksasa, dengan menggunakan benda-benda dari pertapa.

d. Adakah pihak lain yang membantu setiap protagonis dalam menyelesaikan masalahnya?

Jawaban: Ada. Dalam cerita "Kue-Kue Mao", Mao dibantu oleh Piru untuk mempelajari mantra-mantra sihir.

Sementara dlaam cerita "Keberanian Emas", Emas dibantu oleh ibu untuk meyakinkannya dan memberinya benda dari pertapa.

Nah, Adjarian, itulah pembahasan soal membandingkan penokohan cerita "Kue-Kue Mao" dan "Keberanian Emas".

 

Simak video berikut ini, yuk!