Posisi Strategis Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia

By Jestica Anna, Jumat, 19 Agustus 2022 | 16:00 WIB
Terletak di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik membuat Indonesia jadi negara yang strategis untuk menjadi poros maritim dunia. (Pexels)

Pilar Utama Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia

Presiden Joko Widodo mencanangkan lima pilar dalam mewujudkan Indonesia sebagai poros maritim dunia, berikut di antaranya:

1. Pembangunan kembali budaya Indonesia.

2. Berkomitmen dalam menjaga dan mengelola sumber daya laut dengan fokus membangun kedaulatan pangan laut melalui pengembangan industri perikanan dengan menempatkan nelayan sebagai pilar utama.

3. Komitmen mendorong pengembangan infrastruktur dan konektivitas maritim dengan membangun tol laut, pelabuhan laut, logistik, dan industri perkapalan, serta pariwisata maritim.

4. Diplomasi maritim yang mengajak semua mitra Indonesia untuk mengajak semua mitra Indonesia untuk bekerja sama pada bidang kelautan.

5. Membangun kekuatan pertahanan maritim.

Berdasarkan penjelasan tersebut, posisi astronomis dan geografis Indonesia membuat negeri ini sangat berpotensi untuk menjadi poros maritim dunia.

Nah, itulah penjelasan posisi Indonesia sebagai poros maritim dunia, Adjarian.

Coba Jawab!
Sebutkan letak astronomis Indonesia!
Petunjuk: Cek halaman 1

Simak video berikut, yuk!