adjar.id - Mengubah bentuk energi adalah salah satu materi tentang energi yang dipelajari dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) SD kelas 4 Kurikulum Merdeka.
Pada dasarnya energi tidak bisa diciptakan atau dimusnakan, tetapi energi bisa diubah bentuknya, Adjarian.
Dalam kehidupan sehari-hari, manusia menggunakan energi dengan cara mengubah bentuk energi.
Misalnya energi kimia dalam makanan diubah menjadi energi gerak dalam aktivitas sehari-hari.
Energi gerak tangan diubah menjadi energi panas.
Untuk memanfaat energi yang ada, manusia harus mengubah bentuk energi ke bentuk energi yang lain.
Perubahan bentuk energi ini disebut dengan transformasi energi.
Perubahan bentuk energi atau transformasi energi ada di mana-mana.
Berikut contoh perubahan bentuk energi yang ada di sekitar kita.
Yuk, kita simak bersama!
"Mengubah bentuk energi dilakukan di mana-mana dan disebut juga dengan transformasi energi."
Baca Juga: Macam-Macam Perubahan Bentuk Energi Beserta Contohnya, Materi Kelas 4 SD
Contoh Perubahan Bentuk Energi
Banyak contoh perubahan energi yang terjadi dalam aktivitas sehari-hari.
Pada umumnya, alat-alat yang dibuat manusia merupakan alat untuk mengubah bentuk energi.
Misalnya alat elektronik, alat musik, dan alat transportasi.
Nah, berikut beberapa contoh perubahan bentuk energi yang ada di sekitar kita.
1. Perubahan Bentuk Energi Kimia ke Energi Gerak
Perubahan energi kimia menjadi energi gerak bisa ditemukan ketika baterai menggerakkan alat elektronik.
Misalnya mainan mobil yang diberi baterai dan dihidupkan akan bergerak.
Selain itu, energi kimia dari makanan juga bisa diubah menjadi energi gerak.
Energi kimia dari makanan yang dikonsumsi manusia akan dipecah dalam tubuh dan menjadi energi gerak yang bisa digunakan untuk aktivitas sehari-hari seperti berjalan, berlari, menendang bola, dan lain sebagainya.
"Contoh perubahan bentuk energi kimia ke energi gerak yaitu baterai untuk menggerakkan alat eletronik dan makanan untuk bergerak."
Baca Juga: Macam-Macam Energi dan Perubahan Bentuk Energi dalam Kehidupan Sehari-hari
2. Perubahan Bentuk Energi Listrik ke Energi Bunyi dan Cahaya
Contoh perubahan energi listrik ke energi bunyi dan cahaya, yaitu listrik yang disalurkan ke televisi.
3. Perubahan Bentuk Energi Listrik ke Energi Gerak
Contoh perubahan energi listrik ke enegi gerak adalah kipas angin.
Listrik yang diarikan ke kipas angin akan menggerakkan bilah-bilang kipas angin.
4. Perubahan Bentuk Energi Gerak ke Energi Bunyi
Contoh perubahan energi gerak ke enegi bunyi adalah aktivitas bermain gitar.
Gitar yang dipetik dengan gerakan tangan akan menghasilkan bunyi yang merdu.
5. Perubahan Bentuk Energi Listrik ke Energi Panas
Contoh perubahan energi listrik ke enegi panas adalah setrika dan penanak nasi.
"Energi listrik di antaranya bisa berubah menjadi energi bunyi, energi cahaya, energi gerak, dan energi panas."
Baca Juga: Mengenal Perubahan Jenis Energi di Sekitar Kita beserta Contohnya
6. Perubahan Bentuk Energi Gerak ke Energi Cahaya
Contoh perubahan energi gerak ke enegi cahaya adalah aktivitas bersepeda pada malam hari.
Sepeda memiliki lampu yang bisa menyala dan mengeluarkan cahaya bisa sepeda digerakkan dengan cara dikayuh.
Nah, itulah materi mengubah bentuk energi dan beberapa contoh perubahan bentuk energi yang ada di kehidupan sehari-hari, Adjarian.
Coba Jawab! |
Apa contoh perubahan bentuk energi kimia menjadi energi gerak? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |