Apa Saja Fase Penyakit Cacar Monyet?

By Nabil Adlani, Jumat, 5 Agustus 2022 | 14:00 WIB
Ada dua fase yang dialami oleh penderita penyakit cacar monyet. (pixabay)

adjar.id – Sudah tahu fase penyakit cacar monyet?

Akhir-akhir ini masyarakat Indonesia dihebohkan dengan adanya penyakit cacar monyet.

Cacar monyet atau monkeypox adalah salah satu penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus langka dari hewan atau disebut virus zoonosis.

Inang utama dari virus monkeypox ini adalah monyet sehingga penyakit ini disebut dengan cacar monyet, Adjarian.

Meski baru ramai di Indonesia, ternyata cacar monyet ini sudah ada sejak tahun 1970 tepatnya di negara Kongo, Afrika Selatan.

Umumnya, gejala penyakit ini sama dengan penyakit cacar, yaitu demam dan munculnya ruam pada kulit.

Akan tetapi, cacar monyet memiliki gejala tambahan yaitu adanya pembengkakan pada kelenjar getah bening di bagian ketiak.

O iya, penularan cacar monyet antarmanusia terjadi melalui kontak langsung dengan luka di kulit, cairan tubuh, percikan air liur, dan menyentuh permukaan cacar.

Yuk, kita cari tahu fase dari penyakit cacar monyet berikut ini, Adjarian!

Baca Juga: Apa Saja Gejala Cacar Monyet?

Fase Penyakit Cacar Monyet

Adjarian, masa inkubasi dari mulai waktu terinfeksi sampai timbul gejala cacar monyet berlangsung antara 6 sampai 21 hari.