Dongeng sebelum Tidur, Legenda Keong Mas #MendongenguntukCerdas

By Atika Mayasari, Selasa, 5 Juli 2022 | 19:40 WIB
Legenda Keong Mas adalah judul dongeng yang berasal dari Jawa Timur, Indonesia. (pixnio)

Kedua putri tersebut bernama Candra Kirana dan Dewi Galuh.

Pada suatu hari datang seorang pangeran dari Kerajaan Kahuripan benama Raden Inu Kertapati dengan tujuan untuk melamar Candra Kirana.

Kunjungan Raden Inu Kertapati tersebut sangat disambut baik oleh Raja Kertamarta. Akhirnya Candra Kirana ditunangkan dengan Raden Inu Kertapati. Namun, pertunangan tersebut membuat Dewi Galuh merasa iri dan dengki. Dewi Galuh merasa kalau Raden Inu Kertapati lebih cocok bertunangan dengan dirinya.

Kemudian muncul pikiran jahat Dewi Galuh untuk mencelakai Candra Kirana. Dewi Galuh lalu pergi ke rumah penyihir untuk meminta mengutuk Candra Kirana dan dijauhkan dari Raden Inu.

Penyihir tersebut kemudian mengutuk Candra Kirana menjadi keong emas dan membuangnya ke sungai.

Setelah kejadian tersebut, suatu hari ada seorang nenek yang baik hati sedang mencari ikan dengan jala di sebuah sungai dan menemukan keong emas terangkut dalam jalanya tersebut.

Baca Juga: 5 Judul Dongeng yang Terkenal di Indonesia #MendongenguntukCerdas

Keong emas tersebut kemudian dibawa pulang oleh nenek dan diletakkan di atas tempayan.

Keesokan hari, nenek pergi itu mencari ikan lagi tapi tidak mendapatkan satu ekor ikan.

Kemudian nenek memutuskan untuk pulang saja dan sesampainya di rumah nenek menemukan masakan yang sangat enak sudah tersedia meja makannya.

Kejadian tersebut terus berlangsung sehingga menyebabkan nenek menjadi penasaran siapa yang memasak hidangan tersebut.

Akhirnya, suatu hari nenek berpura-pura untuk pergi mencari ikan seperti biasa dan pergi ke belakang rumah untuk mengintip.