Cara Mengonfirmasi Janji Bertemu Melalui E-mail dalam Bahasa Inggris

By Aldita Prafitasari, Kamis, 14 Juli 2022 | 15:00 WIB
Mengonfirmasi janji bertemu dalam bahasa Inggris disebut dengan confirm appointment. (Pexels.com)

adjar.id - Apakah Adjarian pernah mengonfirmasi janji bertemu dengan seseorang?

Mengonfirmasi janji bertemu berarti memastikan ulang jadwal yang sudah kita tentukan sebelumnya.

Dalam bahasa Inggris, mengonfirmasi disebut dengan confirm atau confirming.

Sedangkan "janji bertemu" disebut dengan appointment, jadi "mengonfirmasi janji bertemu" dalam bahasa Inggris disebut dengan confirming appointment.

Nah, mengonfirmasi janji bertemu dapat dilakukan melalui pesan singkat, telepon, maupun e-mail.

Kali ini kita akan mempelajari cara mengonfirmasi janji bertemu melalui e-mail atau surel dalam bahasa Inggris.

Dalam situasi formal, beberapa aturan perlu diperhatikan saat mengirim e-mail.

Aturan tersebut seperti menggunakan salam pembuka yang sopan, menulis subject e-mail dengan ringkas dan jelas, dan juga memberikan kalimat penutup pada e-mail.

Sekarang, yuk, kita simak cara mengonfirmasi janji bertemu melalui e-mail dalam bahasa Inggris secara lengkap di bawah ini!

Baca Juga: Contoh Percakapan Membuat Janji Bertemu dalam Bahasa Inggris

Cara Mengonfirmasi Janji Bertemu Melalui E-mail dalam Bahasa Inggris

Berikut langkah-langkah menulis konfirmasi janji bertemu melalui eimail secara formal.

1. Menulis ucapan pembuka atau opening

Adjarian bisa mengawali isi e-mail dengan menuliskan pembuka e-mail yaitu dengan kalimat menyapa. Contoh:

O iya, jangan lupa untuk menggunakan nama belakang setelah titel.

2. Menulis isi e-mail yaitu konfirmasi atau confirmation

Selanjutnya, kita bisa langsung menuliskan tujuan kita menulis e-mail tersebut, yaitu confirmation.

Baca Juga: Contoh Percakapan Membatalkan Janji dalam Bahasa Inggris

Beberapa kalimat yang bisa Adjarian jadikan pilihan dalam menulis e-mail konfirmasi, antara lain:

Pastikan untuk menulis secara detail kapan janji tersebut akan dilaksanakan.

Contohnya dengan menyertakan tanggal, jam, dan lokasi pertemuan akan berlangsung.

3. Menulis informasi penting atau other details lainnya

Jika terdapat hal-hal yang belum sempat Adjarian sampaikan, kita bisa menambahkannya di e-mail ini.

Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris Accepting and Declining Invitation

  

Contohnya seperti detail lokasi tempat pertemuan diadakan, apakah di lantai 1, 2, atau 3.

Bisa juga menginformasikan detail dress code atau seragam yang harus digunakan, dan lain sebagainya.

4. Selanjutnya kita bisa menuliskan contact person atau narahubung

Setelah kita memastikan menyampaikan hal-hal yang kita maksud, Adjarian bisa menambahkan informasi contact person untuk menghubungi kita jika mereka memerlukan informasi tambahan.

Contoh kalimat yang bisa digunakan, di antaranya:

5. Penutup atau closing

Baca Juga: 10 Contoh Cara Menjawab 'Maybe' atau Mungkin untuk Ajakan dalam Bahasa Inggris

Penutup dari sebuah e-mail sangat penting, Adjarian.

Hal tersebut menunjukkan bahwa kita berterimakasih karena mereka sudah meluangkan waktu membaca dan mencermati e-mail kita.

Oleh sebab itu, kita bisa menuliskan ucapan terima kasih dan nama lengkap kita pada penutup e-mail. Contoh:

Thank you and looking forward to our meeting.

Regards,

Alisha Shafira

Nah, itulah gambaran mengenai cara mengonfirmasi janji bertemu melalui e-mail dalam bahasa Inggris, Adjarian.

Coba Jawab!
Apa fungsi dari mencantumkan contact person atau narahubung dalam e-mail kita?
Petunjuk: Cek halaman 4.