Mengenal 5 Tokoh Dewa-Dewi dalam Kisah Pewayangan Jawa

By Jestica Anna, Jumat, 1 Juli 2022 | 08:30 WIB
Salah satu contoh dewa-dewi dalam kidah pewayangan Jawa adalah Bathara Ganesha yang merupakan Dewa Pendidikan. (Piqsels)

adjar.id - Dalam dunia pewayangan, dikenal sejumlah dewa dan dewi yang memiliki kesaktian sesuai perannya masing-masing.

Yap, setiap dewa-dewi dalam dunia pewayangan bahkan memiliki wujud dan karakter yang berbeda-beda, Adjarian.

Setidaknya ada sekitar 72 dewa-dewi dalam dunia pewayangan, tetapi kali ini kita akan membahas lima di antaranya.

Dewa-dewi yang muncul dalam kisah pewayangan adalah dewa-dewi yang juga ada di dalam mitologi agama Hindu di India, yang kemudian diadaptasi dalam budaya pewayangan Jawa.

Dalam kebudayaan Jawa, dewa disebut dengan bathara, sementara dewi disebut dengan bathari.

Tak jarang dewa-dewi datang memberikan bantuan langsung kepada manusia yang ada di bumi saat dalam keadaan susah.

Bahkan, ada juga yang menjelma menjadi manusia biasa yang membantu perjalanan tokoh wayang yang ada di bumi.

Misalnya saja Bathara Ismaya yang kita kenal sebagai Semar. Seorang dewa yang membantu perjalanan hidup Pandawa.

Nah, yuk, kita pelajari dewa-dewi lainnya!

Baca Juga: Mengenal Tokoh-Tokoh Hewan dalam Cerita Pewayangan

5 Dewa-Dewi dalam Kisah Pewayangan Jawa

1. Bathara Guru