15 Tempat Wisata di Semarang yang Asyik Dikunjungi dengan Keluarga

By Aldita Prafitasari, Selasa, 28 Juni 2022 | 18:40 WIB
Tempat wisata di Semarang sangat lengkap dan bervariasi. (Unsplash)

Namun, kita bisa mengunjunginya untuk sekedar melihat dan mempelajari bagaimana tempat ibadah umat budha.

Pagoda ini merupakan pagoda tertinggi di Indonesia, Adjarian.

Untuk masuk ke objek wisata ini, pengunjung tidak dikenakan tiket masuk.

Namun, kita bisa memberikan donasi seikhlasnya kepada petugas wihara.

13. Wisata Alam Curug Lawe dan Curug Benowo

Curug Lawe dan curug Benowo adalah destinasi wisata alam di Semarang. (Unsplash)

Curug Lawe dan curug Benowo adalah destinasi wisata alam di Semarang, Adjarian.

Wisata alam ini terkenal dengan pemandangannya yang memukau dan masih alami di gunung Ungaran Semarang.

Bagi wisatawan lokal, curug ini adalah satu dari beberapa tempat terbaik untuk memanjakan mata dan tubuh kita.

Jangan lupa untuk selalu menjaga alam dengan tidak mengotori kawasan wisata alam, ya!

Baca Juga: Di Mana Tempat Wisata di Manado yang Wajib Dikunjungi Tahun 2022?

14. Maron Mangrove Edu Park

Maron Mangrove Edupark adalah salah satu objek ekowisata hutan bakau yang bisa kita jadikan pilihan wisata saat ke Semarang.

Pemandangan di tempat ini sangat indah dan menjadi tujuan para wisatawan yang ingin berkunjung ke hutan bakau.

Tips untuk datang ke sini adalah untuk datang di sore hari, Adjarian.

Hal tersebut karena kawasan ini merupakan kawasan Semarang bagian bawah yang akan sangat panas dan terik jika dikunjungi pada siang hari.

15. Lawang Sewu

Lawang Sewu saat ini menjadi museum yang menjadi sarana edukasi masyarakat. (Unsplash)

Terakhir adalah Lawang Sewu.

Siapa sih yang tidak kenal dengan Lawang Sewu?

Bangunan yang identik dengan kota Semarang ini terletak di tengah kota dekat dengan Tugu Muda Semarang.

Baca Juga: Selain Sungai Aare, Berikut Rekomendasi Tempat Wisata di Swiss

Sekarang, bangunan ini sudah dijadikan museum dan jauh dari kata menyeramkan, lo!

Adjarian bisa melihat sejarah tentang kegunaan bangunan Lawang Sewu dari masa penjajahan.

Selain mengedukasi, semua tempat di Lawang Sewu sangat cocok dijadikan spot foto.

Nah, itulah tadi 15 wisata di Semarang yang asyik dikunjungi bersama keluarga saat liburan, Adjarian.

Coba Jawab!
Kawasan mana di Semarang yang merupakan kawasan dengan bangunan kuno Belanda?
Petunjuk: Cek halaman 2.

Tonton video di bawah ini, yuk!