Identifikasi Pelaksanaan Kewajiban dan Hak Anak di Rumah, Kelas 4 Tema 2

By Atika Mayasari, Sabtu, 28 Mei 2022 | 11:00 WIB
Anak memiliki hak dan kewajiban yang harus dilaksanakan ketika di rumah. (pixabay)

adjar.id - Pada buku tematik kelas 4 tema 2, terdapat muatan pembelajaran PPkn tentang hak dan kewajiban.

Materi tersebut membahas tentang identifikasi pelaksanaan kewajiban dan hak warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

Anak merupakan bagian dalam warga masyarakat.

Dalam kehidupan sehari-hari anak melakukan kegiatan di berbagai lingkungan. Seperti lingkungan rumah, lingkungan sekolah, dan lingkungan masyarakat.

Dalam kehidupannya, anak harus melaksanakan kewajiban dan memperoleh haknya, Adjarian.

O iya, kewajiban adalah sesuatu yang harus dikerjakan atau dilaksanakan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Sedangkan hak adalah sesuatu yang diperoleh setelah mengerjakan kewajibannya.

Berikut pembahasan kewajiban dan hak anak di rumah. Yuk, simak bersama!

"Anak adalah bagian dari warga masyarakat yang memiliki kewajiban dan hak."

Baca Juga: Prinsip Dasar Hak dan Kewajiban Anak

Kewajiban Anak di Rumah

Sebelum meminta hak, seseorang harus paham akan kewajibannya dan melaksanakannya sesuai aturan.