Contoh Teks Biografi tentang Ayah Lengkap dengan Strukturnya

By Jestica Anna, Kamis, 28 April 2022 | 12:00 WIB
Kita bisa mengangkat kisah ayah untuk menulis teks biografi. (Pixabay)

Lalu, ia melanjutkan sekolah di salah satu SMA negeri terbaik di Boyolali. Berbagai prestasi akademik pun kembali ia torehkan.

Setelah selesai sekolah SMA, ayahku diterima di salah satu perguruan tinggi negeri di Surakarta dengan mengambil jurusan keguruan.

Ia bercita-cita ingin mencerdaskan kehidupan anak bangsa dan membangun peradaban.

Cita-cita yang ia idamkan pun tercapai, ia berhasil lolos seleksi pegawai negeri sipil dan ditempatkan di Boyolali.

Selama menjadi guru, ia berhasil dinobatkan sebagai guru berprestasi.

Baca Juga: Contoh Teks Biografi Ki Hajar Dewantara Lengkap dengan Strukturnya

Kemudian, ia melanjutkan studi S2 di universitas yang sama. Setelah sekitar 20 tahun mengajar, akhirnya kini ia diangkat menjadi kepala sekolah.

Reorientasi

Itulah ayahku, sosok yang tak pernah lelah untuk belajar dan meraih prestasi. Ia juga selalu belajar bangkit dari keterpurukkannya.

Karakter ayahku inilah yang terus menginspirasiku menjadi seorang yang semangat belajar dan tak mudah menyerah.

Nah Adjarian, itulah contoh teks biografi tentang ayah dan strukturnya.