Contoh Teks Menceritakan Kampung Halaman dalam Bahasa Jawa

By Jestica Anna, Kamis, 28 April 2022 | 09:30 WIB
Kampung halaman merupakan topik menarik untuk diceritakan dalam bahasa Jawa. (Unsplash/VeronicaReverse)

Aku akan berangkat mudik tanggal 29 April 2022, aku akan mudik ke Karanganyar. Karanganyar adalah kampung halamanku.

Aku terakhir kali ke Karanganyar sekitar dua tahun lalu, karena ada pandemi COVID-19 aku menjadi tidak bisa mudik.

Sebenarnya, Karanganyar tidak terlalu jauh, hanya sekitar 60 km dari rumah, perjalanannya sekitar tiga jam dari rumahku.

Aku senang sekali bisa mudik lagi, bisa bertemu semua saudara. Aku snagat tidak sabar.

Rencananya, aku akan mudik bersama ayah, ibu, dan semua adik-adikku.

Baca Juga: Contoh Percakapan Bahasa Jawa dengan Orang Tua Tema COVID-19

Aku sudah rindu susasana kampungku. Rumah kakek-nenekku dekat dengan sawah, udaranya masih sejuk, tidak seperti di rumahku yang dekat dengan perkotaan.

Destinasi kesukaanku di Karanganyar adalah Tawangmangu. Sangat banyak lokasi wisata yang akan aku kunjungi.

Misalnya, Grojogan Sewu, Bukit Sekipan, Lawu Park, Amanah Farm, dan Cemoro Kandang.

O iya, setiap datang ke Tawangmangu aku tidak lupa membeli oleh-oleh durian dan gethuk tempe.

Tidak hanya itu, sate kelinci juga menjadi makanan kesukaanku setiap mampir ke Grojogan Sewu.

Pada mudik kali ini, aku dan keluargaku akan datang lebih awal dari biasanya, untuk mengantisipasi kemacetan.

Nah, Adjarian, itulah contoh teks menceritakan kampung halaman dalam bahasa Jawa.