Asteroid mempunyai permukaan yang berbatu.
Tidak heran kalau terkadang disebut sebagai batuan luar angkasa.
Nah, permukaan asteroid ini tidak rata, Adjarian.
Permukaannya ada yang cenderung datar, berlubang, berkawah, dan lain sebagainya.
4. Ukurannya Lebih Kecil dari Planet Kerdil
Baca Juga: Nama-Nama Planet dan Satelitnya
Asteroid ada yang berukuran kecil dan ada pula yang besar.
Namun demikian, ukuran asteroid yang besar tetap lebih kecil daripada planet kerdil seperti Pluto.
Ukuran asteroid beragam, yakni antara satu sampai 60 mil.
5. Tersusun dari Debu dan Es
Asteroid tersusun dari elemen seperti debu dan es yang sangat keras.
Elemen debu membeku karena es tersebut, Adjarian.