Contoh Soal dan Pembahasan UTBK Bahasa Inggris, Mengidentifikasi Susunan Teks

By Jestica Anna, Jumat, 8 April 2022 | 20:30 WIB
Mengidentifikasi susunan teks adalah salah satu jenis soal UTBK bahasa Inggris. (Unsplash/NguyenDangHoangNhu)

adjar.id – Di bawah ada contoh dan pembahasan soal UTBK SBMPTN bahasa Inggris tipe susunan teks atau “the organization of the text”.

Pernahkah Adjarian mengerjakan soal tipe tersebut sebelumnya?

Pada soal tipe satu ini, kita diminta untuk menentukan bentuk susunan teks yang dipaparkan oleh sang penulis.

Nah, bentuk susunan teks ada bermacam-macam, Adjarian.

Ada yang disusun secara kronologis atau chronological order, ada yang ditulis dengan bentuk sebab akibat atau cause and effect, ada juga yang dipaparkan definsinya terlebih dahulu baru contohnya atau definition and example.

Untuk dapat menjawabnya, kita tidak hanya perlu memahami isi bacaan, tetapi juga harus dapat menarik kesimpulan bagaimana teks tersebut dipaparkan.

Perhatikan kata kunci di setiap paragrafnya. Apakah disusun urut berdasarkan tahun (chronological), menyampaikan contoh-contoh (definition and example), atau memaparkan sebab lalu diikuti akibat (cause effect).

Memang sedikit susah bila hanya sekadar teori dan dibayangkan saja.

Untuk itu, coba kita simak contoh soal tipe susunan teks dan pembahasannya berikut!

Baca Juga: Pembahasan Soal UTBK Bahasa Inggris, Mencari Kata Rujukan dan Informasi Rinci

Read the text below

(1) Last January, a study in Nature Climate showed that the world's glaciers are the smallest they have been in human history, revealing radiocarbon radiation material that has not been exposed for 40,000 years. Now, new research published in Nature quantifies how much the world's lost glaciers have contributed to rising sea levels.