Bisa Jadi Ide Jualan Takjil Buka Puasa, Ini Resep Buko Pandan yang Lezat tapi Mudah Dibuat

By Aldita Prafitasari, Sabtu, 2 April 2022 | 04:00 WIB
Buko pandan merupakan hidangan penutup khas Filipina. (via Sajian Sedap)

adjar.id - Saat berbuka puasa, paling nikmat jika menyantap minuman manis yang dingin.

Nah, kali ini kita akan membagikan resep hidangan penutup asal Filipina, Adjarian.

Hidangan ini sedang naik daun di Indonesia karena rasanya yang manis dan gurih.

Hidangan penutup ini dibuat dari campuran kelapa muda, susu kental manis, krim serba guna, agar pandan, dan mutiara sagu.

Kita juga bisa menambahkan makanan kesukaan kita yang lain seperti kolang kaling.

O iya, buko pandan juga bisa untuk ide jualan, lo!

Adjarian bisa menempatkannya pada cup kecil dan memberikan hiasan keju dan potongan pandan di atasnya.

Resep ini memakan waktu 30 menit dan bisa dinikmati untuk sekitar lima orang.

Yuk, kita simak bersama resep membuat buko pandan berikut!

Baca Juga: Resep Wedang Ronde, Minuman Hangat yang Cocok Disantap Saat Hujan

Bahan Isian

400 ml susu evaporasi

500 ml air kelapa muda

1/2 sendok teh pasta pandan

2 buah kelapa muda, keruk memanjang

200 gram nata de coco

50 gram kental manis putih

100 gram sagu mutiara

300 gram es batu

Baca Juga: Ide Olahan Mangga yang Lezat, Coba Buat Mango Sago yang Mudah Dibuat

Bahan Puding

600 ml air

1/2 bungkus agar-agar bubuk

1 sendok teh jeli bubuk

50 gram gula pasir

1/2 sendok teh pasta pandan

Cara Membuat Buko Pandan

1. Untuk membuat puding, campurkan air, agar-agar bubuk, jeli bubuk, gula pasir dan pasta pandan.

2. Masak adonan puding hingga mendidih lalu tuang ke dalam loyang kotak.

Baca Juga: 10 Menit Jadi, Ini Resep Es Buah Sederhana untuk Buka Puasa

3. Setelah puding benar-benar dingin, potong-potong kotak menjadi ukuran 1x1 cm. Sisihkan.

4. Di wadah yang besar, aduk rata susu evaporasi, air kelapa muda, pasta pandan, kental manis, dan es batu.

5. Setelah tercampur rata, tambahkan potongan puding, kelapa muda, dan nata de coco.

6. Aduk rata semua bahan dan kuah.

7. Buko pandan siap disajikan, lebih nikmat selagi dingin!

Nah, jika Adjarian berniat untuk menjual menu ini, kita bisa memasukkan kedalam cup siap jual.

Tonton video ini, yuk!