Contoh Teks Persuasi dengan Tema Kesehatan

By Jestica Anna, Senin, 21 Februari 2022 | 19:00 WIB
Teks persuasi berisi ajakan kepada seseorang untuk melakukan sesuatu. (Unsplash/Timothy Eberly)

adjar.id – Pernahkah Adjarian membuat teks persuasi? Kalau pernah, tentang apakah teks tersebut?

Teks persuasi merupakan teks yang berisi saran, ajakan, bujukan, imbauan, pengaruh, larangan, serta perintah kepada seseorang untuk melakukan sesuatu.

Sejalan dengan pengertiannya, teks persuasi bertujuan untuk membujuk atau mengajak pembacanya, agar mengikuti ajakan yang disampaikan penulis.

Karena bersifat mengajak, maka teks persuasi harus ditulis berdasarkan fakta agar dapat meyakinkan pembaca.

O iya, teks persuasi juga mengandung kata kerja ajakan, seperti ayo, mari, janganlah, dan lain sebagainya.

Terdapat empat struktur teks persuasi, di antaranya adalah pengenalan isu, pemaparan atau rangkaian argumen, pernyataan ajakan, dan penegasan kembali.

Nah, materi tentang teks persuasi ini dipelajari pada mata pelajaran bahasa Indonesia kelas 8 SMP.

Coba kita buat teks persuasi bersama-sama, yuk!

“Teks persuasi berisi ajakan, saran, bujukan, imbauan, pengaruh, larangan, atau perintah kepada seseorang untuk melakukan sesuatu.”

Baca Juga: Contoh Teks Sambutan Acara Kelulusan Sekolah

Contoh Teks Persuasi Tentang Kesehatan

Pengenalan Isu

Kita membutuhkan berbegai vitamin dan mineral untuk menjaga kesehatan tubuh. Salah satu vitamin penting yang dibutuhkan tubuh adalah vitamin D.

Vitamin D adalah vitamin yang dapat larut dalam lemak. Artinya, vitamin D bisa disimpan dalam tubuh untuk waktu yang lama. Ada dua jenis utama vitamin D, yaitu vitamin D2 dan vitamin D3.

Selain terkenal baik untuk tulang dan gigi, kandungan vitamin D baik untuk memperkuat sistem imun tubuh manusia.

Mengonsumsi vitamin D secara rutin dapat memberikan manfaat yang baik bagi tubuh. Tahukah kamu manfaat vitamin D bagi tubuh?

Rangkaian Argumen

Vitamin D berperan penting bagi kesehatan tulang dan gigi. Sebab, vitamin D baik untuk membantu penyerapan kalsium dalam tubuh.

Vitamin ini mendukung pertumbuhan tulang dan gigi anak, serta mencegah kerapuhan atau osteoporosis pada orang lanjut usia.

Baca Juga: Contoh Teks Moderator Acara Seminar Pendidikan

Selain itu, Vitamin D dapat membantu mengoptimalkan kekebalan tubuh dengan menunjang kerja sel darah putih dalam melawan pathogen.

Beberapa penelitian menunjukkan kekurangan vitamin D pada tubuh dapat berakibat pada meningkatnya risiko penyakit jantung dan paru.

Mengonsumsi vitamin D yang cukup dapat menghindarkan Anda dari risiko penyakit kanker. Kandungannya yang bersifat karsinogenik diketahui dapat memperlambat perkembangan sel kanker, merangsang kematian sel kanker hingga mencegah tumor.

Pernyataan Ajakan

Mulai sekarang, mari kita konsumsi vitamin D secara rutin, baik yang diperoleh secara alami dari makanan, maupun diperoleh dari suplemen.

Ketika kebutuhan vitamin dan mineral tubuh tercukupi, maka tubuh akan menjadi sehat dan tidak mudah terkena penyakit. Hal itu berlaku sebaliknya, apabila enggan mengkonsumsi makanan dengan kandungan vitamin dan mineral, maka tubuh akan lebih mudah terserang penyakit.

Penegasan Kembali

Vitamin D berperan penting bagi tubuh, vitamin ini memiliki beberapa manfaat, di antaranya adalah menjaga kesehatan dan mendukung tulang dan gigi, mengoptimalkan sistem imun tubuh, menurunkan risiko penyakit kanker dan jantung.

“Terdapat empat bagian struktur teks persuasi, yaitu, pengenalan isu, pemaparan atau rangkaian argumen, pernyataan ajakan, dan penegasan kembali”

Baca Juga: Contoh Teks Eksposisi Bertema Hewan

Nah Adjarian, itulah contoh teks persuasi mengenai kesehatan yang wajib kita ketahui dan pelajari, ya. 

Sekarang, yuk, coba jawab soal berikut ini!

Pertanyaan
Buatlah teks persuasi mengenai pentingnya pendidikan!
Petunjuk: Cek halaman 1-3.