Maluku pada saat itu menjadi salah satu pusat perdagangan di Indonesia dan menjadi penghasil rempah-rempah terbesar di dunia.
Kedatangan bangsa Timur Tengah menurut ahli sejarah lebih dahulu dibandingkan dengan bangsa Portugis dan Belanda.
Hal ini dibuktikan dengan adanya kebiasaan masyarakat Maluku menggunakan huruf Arab dalam beberapa naskah kuno yang ditemukan.
Misalnya pada Hikayat Tanah Hitu, Hikayat Ternate, dan Kronik Bacaan.
O iya, proses Islamisasi yang terjadi di Maluku juga dilakukan melalui perorangan atau masyarakat.
Proses Islamisasi ini dilakukan melalui proses perkawinan antara perempuan Maluku dengan pedagang Timur Tengah.
Sehingga orang Maluku tersebut kemudian diajak untuk masuk Islam.
Baca Juga: Jawab Soal Latar Belakang Berdirinya Kerajaan Demak
Selain itu, Islam juga mempunyai pengaruh yang kuat pada lembaga politik di Maluku, Adjarian.
Hal ini terlihat dari perubahan kerajaan atau kolano menjadi kesultanan yang identik dengan agama Islam.
Salah satu kerajaan yang berubah menjadi kesultanan di Maluku ialah Kerajaan Ternate yang berubah menjadi Kesultanan Ternate.
Periode Islamisasi di Maluku