Jawab Soal Materi PPKn Kelas 9, Uji Kompetensi 1 BAB 1 No. 1-3

By Jestica Anna, Jumat, 14 Januari 2022 | 19:00 WIB
Pancasila memiliki makna sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia. (Kompas)

adjar.id – Pancasila memiliki lima nilai dasar yang luhur dan senantiasa berkembang bersama bangsa Indonesia semenjak masa kolonialisme.

Secara formal, Pancasila menjadi sikap serta pandangan hidup bangsa Indonesia pada 18 Agustus 1945 sebagaimana tertuang dalam pembukaan UUD 1945.

Pancasila memiliki dua makna, yakni makna Pancasila sebagai dasar negara dan makna Pancasila sebagai pandangan hidup.

Sebagai dasar negara, Pancasila merupakan dasar dan norma untuk mengatur penyelenggaraan negara.

Selain itu, Pancasila memiliki arti penting untuk dasar penyelenggaraan kehidupan negara, membentuk negara Indonesia yang berkarakter Pancasila, serta sumber tertib hukum nasional.

Sementara arti penting pandangan hidup bagi sebuah bangsa meliputi memberikan kemudahan negara, untuk menghadapi permasalahan dan menjadi pedoman untuk menjalankan kehidupan.

Demikian sedikit rangkuman mengenai praktik ideal Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa.

Materi tersebut termuat dalam mata pelajaran PPKn kelas 9 SMP.

Soal terkait dapat ditemui di Buku PR Interaktif BAB 1 pada Uji Kompetensi 1.

Baca Juga: Jawab Soal Tabel 3.3 Arti Penting UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Buku PPKn Kelas 7 SMP

Untuk mengasah pemahaman, mari kita kerjakan bersama soal pilihan ganda Uji Kometensi 1 nomor 1 sampai 3.

A. Pilihlah jawaban yang benar!

1. Pancasila menjadi norma untuk mengatur penyelenggaraan negara berarti Pancasila menunjukkan kedudukan sebagai...

A. Jiwa dan kepribadian bangsa

b. Pandangan hidup bangsa

C. Perjanjian luhur bangsa

D. Dasar negara

Jawaban: D. Dasar negara

2. Pancasila sebagai dasar negara mempunyai arti penting, yaitu....

Baca Juga: Jawab Soal PPKn Kelas 7 SMP, Pembahasan Sidang dalam Perumusan UUD 1945

A. Pedoman bagi bangsa Indonesia dalam membangun diri sendiri dan menjalin hubungan dengan bangsa lain

B. Arahan bagi warga negara dalam melihat dan memanfaatkan potensi alam Indonesia

C. Petunjuk dalam memecahkan permasalahan yang dihadapi bangsa

D. Membentuk negara Indonesia yang berkarakter Pancasila

Jawaban: D. Membentuk negara Indonesia yang berkarakter Pancasila

3. Arti penting pandangan hidup bagi sebuah negar terdapat pada pilihan....

A. Landasan menafsirkan dunia dan norma dalam bertindak

B. Jalan menemukan identitas dan pendidikan bagi seseorang atau bangsa

C. Acuan dalam membangun negara serta pedoman dan pegangan bagi negara

Baca Juga: Jawab Soal PPKn Kelas 8 SMP, Menjelaskan 4 Sifat Kedaulatan

D. Dasar negara dan sumber dari segala sumber hukum

Jawaban: C. Acuan dalam membangun negara serta pedoman dan pegangan bagi negara

Nah Adjarian, itulah materi dan latihan soal mengenai Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup, ya.

 

Yuk, simak juga video berikut!