Gunung Rinjani berada bersemayam di Nusa Tenggara Barat, Pulau Lombok bagian Lombok Timur.
Gunung Rinjani memiliki ketinggian sekitar 3.726 mdpl.
Nah, Gunung Rinjani juga dikenal memiliki pesona yang indah, lo.
Bahkan, keindahannya digadang-gadang sebagai salah satu gunung yang menawarkan panorama pendakian gunung terindah di Asia Tenggara.
Baca Juga: Di Manakah Gunung Api Paling Berbahaya di Dunia?
Gunung ini juga memiliki keindahan sabana yang dikelilingi oleh bunga edelweis.
O iya, sekitar ketinggian 2000 meter dari atas Gunung Rinjani terdapat Danau Segara Anak.
Uniknya, di tengah-tengah danaunya terdapat gunung yang dikenal dengan nama Gunung Barujari.