Hak Berkaitan Agama di Sekolah, Kelas 3 Tema 4 Subtema 4

By Irfan Sholeh, Kamis, 11 November 2021 | 17:40 WIB
Setiap siswa berhak menjalankan keyakinan agamanya di dalam sekolah. (pixabay)

Seperti yang sudah dibahas di halaman sebelumnya, umat Islam memiliki kegiatan ibadah yang dilakukan setiap hari.

Selain itu, terdapat satu kegiatan ibadah yang wajib dilaksanakan tepat pada jam sekolah, yaitu solat zuhur. 

Waktu sholat zuhur dimulai sekitar pukul 12 siang, nah, sebagian besar dari kita bersekolah mulai dari pukul 07.00-14.00.

Baca Juga: Contoh Kerukunan Agama di dalam Sekolah

Dengan ini, untuk siswa muslim yang akan menjalankan ibadah salat zuhur, memiliki hak untuk menjalankan kegiatan ibadah.

Begitu juga dengan umat agama lainnya, ya.

Misalnya, ada kegiatan keagamaan yang bertepatan dengan waktu sekolah, kita berhak mendapatkan waktu untuk menjalankan kegiatan tersebut.

Nah Adjarian, itulah hak yang berkaitan dengan agama di dalam sekolah.

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!

 

Pertanyaan
Sebutkan bagaimana bentuk menghormati hak teman sekolahmu yang berbeda agama!
Petunjuk: Cek halaman 2-4.

 

Tonton video ini, yuk!