Pengertian Bioteknologi Pertanian dan Teknik Rekayasa Genetika

By Aisha Amira, Rabu, 3 November 2021 | 07:30 WIB
Dengan menggunakan rekayasa genetika, tanaman dapat bertahan dari serangan hama. (Pexels/Todd Trapani)

1. Pengertian Bioteknologi Pertanian dan Rekayasa Genetika

Adjarian, bioteknologi pertanian banyak menerapkan teknik rekayasa genetika, lo.

Nah, apakah tahu apa yang dimaksud dengan rekayasa genetika?

Rekayasa genetika adalah manipulasi susunan gen suatu organisme yang dapat dihasilkan oleh organisme baru dan juga memiliki sifat baru. 

Baca Juga: Bioteknologi Pangan: Yoghurt

Manipulasi susunan gen juga dapat dilakukan dengan cara menambahkan gen suatu organisme yang sudah diambil dari organisme lain.

Selain itu, juga dapat menghilangkan gen tertentu dalam organisme tersebut, ya.

Tanaman yang susunan gennya telah dimanipulasi dikenal dengan istilah tanaman transgenik, ya.

 

"Rekayasa genetika adalah manipulasi susunan gen suatu organisme yang dapat dihasilkan oleh organisme baru dan juga memiliki sifat baru."