Jawab Soal Pengertian Sistem Politik Menurut Pendapat Para Ahli

By Nabil Adlani, Rabu, 3 November 2021 | 08:00 WIB
Penerapan sistem politik di suatu negara berbeda-beda. (unsplash/JoakimHonkasalo)

adjar.id – Adjarian, pengertian sistem politik sangatlah beragam dan banyak para ahli yang mengeluarkan pendapatnya.

Dalam buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 10 SMA edisi revisi 2015 terdapat satu soal dalam Uji Kompetensi Bab 3 di halaman 92.

Dalam soal Uji Kompetensi Bab 3 tersebut kita diminta untuk menjelaskan pengertian dari sistem politik menurut para ahli yang juga menjadi materi PPKn kelas 10 SMA.

Maka dari itu, kali ini kita akan membahas jawaban soal tersebut agar bisa menjadi referensi bagi Adjarian dalam mengerjakannya.

Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Mengenai Demokrasi Pancasila

Sistem politik sendiri terbentuk dari dua pengertian, yaitu pengertian sistem dan politik.

Sistem sendiri yaitu satu kesatuan dari unsur-unsur pembentuknya baik berupa input maupun output yang ada di dalam lingkungan, sementara politik yaitu strategi.

Nah, dari pengertian sistem dan politik tersebut, muncullah beberapa pendapat dari para ahli, kita simak pendapatnya berikut ini, yuk!

1. Menurut David Easton

David Easton berpendapat bahwa sistem politik merupakan seperangkat interaksi yang diabstraksi dari seluruh perilaku sosial.

Jadi, seperangkat interaksi tersebut disalurkan melalui nilai-nilai secara otoritatif kepada masyarakat.

2. Menurut Robert A. Dahl

Robert A. Dahl berpendapat bahwa sistem politik mencakup dua hal, yaitu pola yang tetap dari hubungan antarmanusia yang kemudian melibatkan sesuatu yang luas.

Nah, dalam hal ini meliputi aturan, kewenangan, dan kekuasaan.

Baca Juga: Contoh Partisipasi Warga Negara Indonesia dalam Sistem Politik

3. Menurut Jack C. Plano

Jack C. Plano berpendapat bahwa sistem politik sebagai pola hubungan masyarakat yang dibentuk berdasarakan keputusan-keputusan yang sah.

Lalu, keputusan tersebut dilaksanakan di dalam lingkungan masyarakat.

4. Menurut Rusadi Kantaprawira

Rusadi Kantaprawira berpendapat bahwa sistem politik merupakan berbagai kegiatan dan proses dari struktur dan fungsi.

Nah, struktur dan fungsi tersebut bekerja dalam suatu unit dan kesatuan yang berupa masyarakat atau negara.

5. Menurut Gabriel Almond

Gabriel Almond berpendapat bahwa sistem politik merupakan suatu sistem interaksi yang ada pada semua masyarakat yang menjalankan berbagai fungsi integrasi dan adaptasi.

Hal ini dilakukan melalui adanya penerapan ataupun ancaman penerapan yang sifatnya paksaan tetapi sah untuk dilakukan.

6. Menurut Miriam Budiardjo

Miriam Budiardjo berpendapat bahwa sistem politik digunakan sebagai keperluan analisis katena sifatnya yang abstrak dan terdiri dari banyak variabel.

Menurutnya, sistem politik merupakan serangkaian proses dan struktur yang berkaitan serta menjalankan alokasi nilai-nilai kekuasaan atau otoritatif secara sah.

Baca Juga: Jawab Soal PPKn Kelas 10 SMA, Peranan Organisasi Infrastruktur Politik

7. Menurut Samuel P. Huntington

Samuel P. Huntington berpendapat bahwa sistem politik terdiri atas lima komponen, yaitu sistem politik sebagai kultur, struktur, kelompok, kepemimpinan, dan kebijakan.

8. Menurut Sukarna

Sukarna berpendapat bahwa sistem politik merupakan sistem yang mengelola dan mengatur kekuasaan di dalam suatu negara.

Selain itu sistem politik juga mengatur pola hubungan yang dibuat oleh warga negara dengan pemerintahnya, antarnegara, atau antarrakyat.

Nah, itulah tadi pengertian sistem politik menurut pendapat para ahli yang bisa menjadi referensi bagi Adjarian, dalam menjawab soal Uji Kompetensi Bab 3 di halaman 92, ya. 

 

Tonton video ini juga, ya!